Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

5 TERPOPULER: Nmax Bikin Heboh, PHP soal Penangguhan Cicilan Kendaraan

Ojek online pakai jok mobil
Sumber :

100kpj – Demi mencegah penyebaran virus corona atau covid-19, pemerintah telah menerapkan bekerja atau belajar dari rumah sejak dua pekan lalu. Kini, rumor lockdown pun kembali menguat hingga menjadi terpopuler pertama di 100KPJ.

Mengingat korban virus corona terus bertambah setiap harinya, muncul wacana lockdown atau karantina wilayah. Pembatasan ruang gerak itu akan diberlakukan untuk daerah dengan kasus covid-19 terbanyak, seperti Jabodetabek.

Pada berita terpopuler kedua ada soal All New Nmax yang viral di media sosial. Sebab, motor anyar andalan Yamaha itu dipakai untuk berjualan keliling.

Berikut 5 Berita Terpopuler di 100KPJ, Senin 30 Maret 2020:

1. Hari Ini Luhut Putuskan Jakarta Lockdown, Begini Persiapan Lalu Lintas

Diketahui, Polres Metro Jakarta Timur juga telah menyiapkan 4 pos pengamanan guna mengantisipasi karantina wilayah yang akan diputuskan hari ini. Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Timur AKBP Suhli mengatakan, pos pengamanan yang disapan masih dalam tahap konsep.

Pos pengamanan tersebut akan dioperasikan untuk mengalihkan arus lalu lintas dari dan menuju Jaktim. Keempat pos yang dimaksud lokasinya di traffic light pangkalan jati Jalan Kalimalang, traffic light H. Naman Jl. Kalimalang, Jalan Raya Bekas melintas Pulogadung-Cakung, dan Pasar Rebo Jalan Raya Bogor.

Baca selengkapnya: klik di sini.

2. Dagang Eskrim Keliling Pakai All New NMAX, Warganet: Jatuh Harga Diri

Berbagai macam usaha dilakukan demi mendapatkan uang yang halal. Salah satunya menjajakan eskrim keliliing. Jika biasanya penjual eksrim menggunakan sepeda roda tiga atau roda dua, kini sudah ada yang menggunakan motor.

Dengan beredarnya foto tersebut, warganet memberikan komentar lain. Bukan mempermasalahkan kelayikan jalan motor tersebut, namun pengguna atau konsumen NMAX dianggap turun kasta saat motor itu digunakan berjualan eksrim.

Baca selengkapnya: klik di sini.

3. Jabodetabek Lockdown? Ini Daftar Jalan Tol yang Dikabarkan Tutup

Dengan bertambahnya kasus tersebut membuat kekhawatiran sebagian besar masyarakat. Oleh sebab itu, muncul dugaan soal wacana pemerintah yang akan menerapkan lockdown.

Namun proses karantina tersebut hanya dilakukan di wilayah. Artinya tidak disemua daerah, kabarnya karantina akan dilakukan khusus wilayah yang memiliki kasus covid-19 terbanyak. Namun sebelum direalisasikan, sejumlah berita bohong beredar soal ruas tol di Jakarta, Depok, Bogor Tangerang ditutup.

Baca selengkapnya: klik di sini.

4. Banyak yang Belum Tahu, Ternyata Bikin SIM Tak Boleh Pakai Baju Biru

Surat Izin Mengemudi (SIM) menjadi salah satu hal wajib yang dimiliki bagi pengendara motor ataupun mobil. Namun,ada satu anjuran Kepolisian yang masih belum banyak diketahui para pemohon SIM.

Yaitu, soal pakaian yang dikenakan oleh si pemohon saat melakukan pembuatan SIM.Pihak Kepolisian Indonesia dalam akun @polantasindonesia, menyatakan bila pemohon dianjurkan untuk tidak menggunakan baju atau hijab berkelir biru.

Baca selengkapnya: klik di sini.

5. PHP, Penangguhan Cicilan Kendaraan Ternyata Khusus yang Positif Corona

Beberapa waktu lalu, Presiden Joko Widodo menginstruksikan penyedia jasa keuangan atau leasing untuk melonggarkan pembayaran cicilan kendaraan bermotor selama satu tahun. Imbasnya, para pengemudi ojek dan taksi online berbondong-bondong mengajukan fasilitas tersebut ke pihak leasing.

Tak sesuai perintah Presiden, nyatanya pengajuan itu justru ditolak. Terkait hal tersebut, Juru Bicara Presiden, Fadjroel Rachman menyebut, relaksasi kredit itu sejatinya memang tidak ditujukan untuk semua kalangan.

Baca selengkapnya: klik di sini.

Berita Terkait
hitlog-analytic