Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Bocoran Terbaru Yamaha NMax Versi 2019, Siap Tayang!

Yamaha Force 2019. Ilustrasi
Sumber :

100kpj – Kabar anyar datang dari jenama Yamaha. Merek asal Jepang itu sepertinya makin dekat melahirkan skutik bongsornya, NMax edisi terbaru di Tanah Air. Kelahiran NMax terbaru memang ditunggu pencintanya.

Apalagi motor produksi PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) tersebut sudah beredar empat tahun lebih di pasaran. Sehingga wajar jika motor dengan banderol kurang dari Rp30 juta itu kemudian masuk dalam radar penyegaran.

Kini dari pantauan 100KPJ, Senin 25 Maret 2019, Yamaha rupanya sudah mendaftarkan NMax terbaru dalam daftar Informasi Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) Jakarta. Motor itu tertera dengan kode SG56 A AT yang diperkirakan untuk model ABS dan urutan 44 dengan kode SG56 AT untuk model non ABS. Sementara untuk NJKB, untuk model ABS dibanderol Rp23,9 juta, dan non ABS Rp21 juta.

Angka itu tentu belum merupakan harga on the road, karena masih harus ditambahkan berbagai instrumen lainnya. Yang pasti hingga kini Yamaha belum angkat bicara soal rencana hadirnya NMax terbaru, pasca terdaftarnya di situs NJKB online Jakarta.

Perusahaan otomotif asal Jepang itu baru-baru ini hanya menyatakan bakal segera meluncurkan NMax terbaru tahun ini melalui media sosial resminya.

Seperti dilansir akun Instagram @yamahaindonesia, terdapat pertanyaan terkait motor yang diinginkan masyarakat meluncur sepanjang tahun ini.

Salah satu warganet dengan akun @officialbedul mengaku menginginkan NMax facelift segera meluncur. "Hayo sudah 2019, apa nih jawaban mimin kalau ditanya kapan NMAX facelift, jangan bilang pantengin terus, sabar bro, itu sudah jawaban 2018."

Pertanyaan itu disambut baik Yamaha. Melalui akun Instagram, @yamahaindonesia memastikan akan segera meluncurkan NMax terbaru, "Segera ya Bro," tulisnya.

Hingga saat ini belum ada kepastian resmi kapan Yamaha Indonesia akan meluncurkan motor dari keluarga Maxi Scooter tersebut. Namun diperkirakan pada semester awal 2019.

Berita Terkait
hitlog-analytic