Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Honda City Hatchback RS Siap Menggantikan Jazz di Kompetisi Balap

Honda City Hatchback RS
Sumber :

100kpj – Tim Honda Racing Indonesia (HRI) sampai detik ini masih mengandalkan Honda Jazz untuk berkompetisi di berbagai kejuaraan balap touring. Salah satunya meramaikan ajang ISSOM (Indonesia Sentul Series of Motorsport) 2021.

Sejumlah prestasi kerap diraih tim HRI menggunakan Jazz di kelas touring 1.500cc. Namun PT Honda Prospect Motor (HPM), sebagai agen pemegang mereknya sudah tidak lagi menjual mobil hatchback tersebut mulai bulan ini. 

Baca juga: Canya Prasetyo, Putri Ketua DPRD Siap Adu Kebut Bersama Honda di ISSOM

Sebagai penggantinya di segmen tersebut, produsen mobil Honda itu mengandalkan City Hatchback RS yang resmi diperkenalkan pada 3 Maret 2021. Lantas apakah produk terbaru itu juga menggantikan Jazz di kejuaraan balap?

“City Hatchback tentu kita pertimbangkan sekali di sesi berikutnya. Tunggu saja, kami akan godok lebih dalam dengan Alvin Bahar (Direktur HRI),” ujar Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM, Yusak Billy secara virtul, Kamis 25 Maret 2021.

Saat disinggung tahun depan masih mengandalkan Jazz, Billy enggan berkomentar. Menurutnya kebutuhan di ajang balap perlu keputusan bersama. Terlebih terkait hal teknis, karena produk tersebut tergolong baru di pasar.

Berita Terkait
hitlog-analytic