Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Jadi Mensos Ad Interim, Biaya Servis Mobilnya Muhadjir Cuma Rp1 Jutaan

Menteri Muhadjir
Sumber :

100kpj – Presiden Jokowi memutuskan untuk menunjuk menteri sosial ad interim untuk melaksanakan tugas di Kementerian Sosial, setelah Mensos Juliari P Batubara ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi bansos COVID-19 oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). 

Terkait dengan pelaksana tugas menteri sosial itu, Presiden Jokowi menunjuk Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy, sebagai mensos ad interim. 

Lama berada di lingkungan kampus, membuat pria asal Madiun ini tidak seperti pejabat lain yang gemar mengoleksi mobil mewah. Bahkan dua mobil yang rata-rata dimiliki oleh pejabat seperti Toyota Alphard dan Toyota Fortuner, tidak ada di garasi rumahnya.

Data dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggaran Negara tahun 2018, yang dilansir dari laman resmi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), menerangkan bahwa total harta kekayaan Muhadjir sebesar Rp81 miliar.

Muhadjir Effendy

Dari total harta kekayaannya, hanya senilai Rp242.750.000 merupakan harta berupa alat transportasi dan mesin, seperti kendaraan roda dua seperti Yamaha Mio tahun 2010 yang kisaran harganya Rp4.750.000.

Selain kendaraan roda dua, pemilik gelar Doktor Ilmu Sosial, Pasca Sarjana Universitas Airlangga Surabaya ini juga punya kendaraan roda empat, tapi bukan Toyota Alphard atau mobil mewah lainnya, isi garasinya hanya terdapat mobil Suzuki Escudo tahun 1990 yang kisaran harganya Rp45 juta.

Suzuki Futura Carry tahun 2012 yang harganya sekitar Rp41,5 juta, Nissan Grand Livina buatan tahun 2011 yang kisaran harganya sekitar Rp110 juta, dan Suzuki ST150 Futura produksi tahun 2011 yang harganya sekitar Rp41,5 juta.

Nah, dari empat koleksi mobilnya dua diantaranya Suzuki Futura yang biaya perawatannya cukup murah. Dinukil dari lama resmi Suzuki Indonesia estimasi biaya service untuk Suzuki Futura untuk Kelipatan 40.000, 80.000, 120.000 KM / 24, 48 (Bulan) hanya Rp1.403.725, dengan mengganti beberapa parts.

Jika dirinci, biaya jasa servis mobil Rp594 ribu, filter oli Rp31.500, busi Rp76 ribu, filter udara Rp74 ribu, oil gasket Rp6.500, oli mesin Rp240.500, minyak rem Rp60 ribu, radiator coolant Rp120 ribu, Differential Oil Rp88.725 dan oil transmisi RpRp112.500.

Baca juga: Korupsi Bansos Covid-19, Isi Garasi Mensos Juliari Mengejutkan Sekali

Berita Terkait
hitlog-analytic