Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Dimas Ekky Start dari Posisi Buncit di Moto2 Amerika

Dimas Ekky Pratama
Sumber :

100kpj –Pembalap asal Indonesia, Dimas Ekky Pratama, meraih hasil buruk pada babak kualifikasi Moto2 Amerika, Minggu 14 April 2019 dini hari WIB. Alhasil, Dimas pun harus memulai balapan dari posisi buncit nantinya.

Dalam sesi kualifikasi yang berlangsung di Circuit of The Americas (COTA), Dimas terjatuh di menit-menit awal. Pembalap tim Honda Asia Team yang juga terjatuh di FP1 ini, sempat kembali ke trek.

Sayangnya, Red Forehead kehabisan waktu untuk menempuh lap serta mencetak catatan waktu. Dimas tak masuk klasifikasi, namun akhirnya menghuni posisi ke-30 pada sesi balapan nanti pukul 00.20 dini hari WIB.

Untuk pole position diambil oleh Marcel Schrotter yang meraih catatan waktu 2 menit 10,875 detik. Ini kali kedua pembalap Dynavolt Intact GP itu berada di grid terdepan, yang mana sebelumnya pole di Qatar.

Alex Marquez mengklaim start kedua tepat ketika sesi berakhir. Diikuti oleh Sam Lowes yang juga mendulang raihan positif lewat torehan tiga besar, sekaligus keduanya memaksa Thomas Luthi untuk menghuni urutan keempat. 

Hasil Lengkap Kualifikasi Moto2 Amerika:

 

Berita Terkait
hitlog-analytic