Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Heboh Lagi Kawasaki Mau Buat Ninja 250cc Empat Silinder di RI

Rendering Kawasaki Ninja 250cc empat silinder.
Sumber :

100kpj – Kawasaki saat ini digosipkan kembali tengah menggarap Ninja terbaru dengan pembenaman mesin empat silinder segaris. Produksi konon bakal dibuat di Indonesia.

Kabar tersebut sebenarnya sudah berhembus sejak 2017 lalu. Bahkan tahun lalu majalah otomotif kenamaan Jepang, Young Machine, sudah membuat gambar rekaan dari wujud Ninja empat silinder tersebut, yang disebut-sebut sebagai ZX-25R.

Kini, seperti dikutip Indianautos, seorang sumber yang dekat dengan permasalahan ini membeberkan kalau isu tersebut bukan rumor belaka. Karena proses penggarapan hingga kini terus dilakukan.

Bahkan, edisi prototipe-nya dikabarkan sudah berada di markas Kawasaki di Indonesia. Motor prototipe tersebut juga disebut-sebut sudah dilengkapi dengan knalpot balap. Alhasil, suaranya diklaim sangat menggelegar laiknya raungan motor besar. Karuan saja, empat silinder.

Terkait hal ini, Kawasaki memang belum mau angkat suara. Beberapa waktu lalu, pabrikan geng hijau itu hanya menyatakan terus melakukan survei terkait Ninja 250cc, empat silinder dan tidak menutup kemungkinan motor itu akan dihadirkan.

"Kami masih proses dan survei, pokoknya masih dalam proses. Kemarin kan sempat ada yang bilang enggak akan lanjut tapi lanjut kok (Ninja 250 baru),"
kata Deputy Head Sales & Marketing Division PT Kawasaki Motor Indonesia, Michael Tjandra Tanadhi dalam sebuah pernyataan.

Saat disinggung apakah Kawasaki Indonesia menunggu Ninja 250 empat silinder sebagai motor terbaru yang akan diluncurkan, Michael saat itu masih enggan berkomentar banyak.

"Ini kan masih proses, lihat nanti final dan keputusannya seperti apa."

Berita Terkait
hitlog-analytic