Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Inikah Wujud dari Motor 250cc Hasil Kolaborasi Triumph dan Bajaj?

Bajaj dan Triumph
Sumber :

100kpj – Triumph dan Bajaj sudah sepakat untuk berkolaborasi melahirkan motor bersama-sama di India. Mesin yang lebih kecil sudah dipastikan akan menjadi langkah baru bagi mereka. karena degan adanya kerjasama ini tentu menguntungkan bagi kedua belah pihak. Khusus untuk Triumph, mereka bakal memiliki model 250 dengan harga yang kompetitif dan bisa bersaing dengan produk Jepang.

Dengan resminya kolaborasi kedua pabrikan ini, sehingga mulai muncul gambar dan prediksi kapasitas mesin yang akan digendong oleh motor tersebut, seperti yang dilansir dari Visordown yang mengungkap gambar atau desain yang sepertinya akan menjadi model terbaru dari hasil kerjasama antara Triumph dan Bajaj.

Bajaj dan Triumph

Menurut Chief Product Officer, Stuart Sargent menyebutkan bahwa kolaborasi ini adalah untuk di kelas 250 cc hingga 750 cc, sementara untuk performa dan tenaga akan diserahkan kepada Triumph. Triumph sadar jika urusan bahan bakar, Bajaj punya pengalaman yang sangat penting untuk menciptakan motor irit di India.

Makanya diprediksi Bajaj dan Triumph akan bekerja bersama untuk membawa beberapa motor baru, terutama untuk kelas menengah. Dengan kemitraan tersebut, kedua merek ini akan mendapatkan manfaat dari keahlian masing-masing di bidang yang berbeda.

Baca juga: Kebiasaan Salah Pemilik Motor pada Piringan dan Kaliper Cakram

Seperti Triumph juga bisa memanfaatkan tenaga kerja yang bisa lebih murah, sehingga dapat membuat harga motor lebih bersaing. Di sisi lain, Bajaj bisa menggarap motor di segmen baru, di atas KTM dan Husqvarna.

Berita Terkait
hitlog-analytic