Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Pabrik Suzuki India Tutup karena Corona, Nasib Ignis dan Baleno di RI?

Suzuki New Baleno warna baru (EMBARGO)
Sumber :

Dia mengatakan, produk Suzuki yang didatangkan utuh dari India saat ini adalah Baleno baru, Ignis, dan S-Cross SX4. Nah ketiga model tersebut menurutnya memiliki stok unit yang tercukupi untuk memenuhi kebutuhan pasar di dalam negeri.

“Stok Ignis, Baleno dan S-Cross masih aman sampai lebaran. Kita akan lihat perkembangan situasinya (untuk kembali impor). Semoga dampak corona ini bisa kita minimalisir,” ujarnya kepada 100KPJ, Senin 23 Maret 2020.  

Lebih lanjut Donny menjelaskan, ketersediaan stok unit tentunya diperhitungkan sesuai dengan jumlah penjualan pabrik ke diler per bulan. “Jatah unit untuk Baleno dan Ignis 500 unit per bulan, S-Cross 200 unit per bulan,” tuturnya.

Sementara menurut data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia atau Gaikindo, penjualan Ignis dari pabrik ke diler sepanjang 2019 mencapai 5.138 unit. Sedangkan Baleno yang menyasar pasar hatchback, terjual 5.216 unit, dan S-Cross 1.45 unit.

Beberapa waktu lalu Donny sempat menjelaskan, untuk memproduksi Ignis atau Baleno secara lokal mereka harus bisa menjual mobil tersebut jika dalam sebulan sekitar 1.500 unit. Sedangkan saat ini dalam satu bulan rata-rata hanya 400-an unit.

 

Berita Terkait
hitlog-analytic