Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Jeje Berhasil Taklukan Balap Reli Off Road AXCR 2023

Toyota Land Cruiser 300 Jejelogy GHP di AXCR
Sumber :

Balapan reli off road tersebut dimulai dari Thailand, dan setibanya di Laos tepat pada SS 6, track sudah berbeda, lebih lebar dan panjang, sehingga bisa memacu mobil dengan ke kecepatan tinggi.

Meski begitu, jalur tersebut banyak jebakan seperti lubang, lumpur yang dalam, kolam air, dan sungai yang dalam, sehingga banyak peserta yang menjadi korban. Di balik itu, Jeje anggap jalan itu cocok untuk SUV yang dikendarainya.

Sebelumnya, atau di SS keempat Jeje mengalami kendala electrical tepatnya Throtel Position Center, membuat ABS tidak bisa dimatikan, dan mobil tidsk bida digas. Sehingga gagal finish, namun memasuki SS 5, dan 6 berhasil diselesaikan dengan mulus.

Secara keseluruhan, hasil akhir, ia mendapatkan peringgkat ke-12, dan hasil ini sudah dirasakan lebih dari cukup, mengingat ada kejadian masuk ke sawah sehingga harus membuat ia mengurangi ritme dalam mengendarai mobil.

"Over all sedikit di bawah 10 besar peringkat 12, udah lebih dari cukup, mengingat kejadian kemarin masuk sawah ritme bawa dikurangin, jangan sampai kejadian ABS (rem) tidak bisa dimatikan terulang, bikin masuk ke sawah, yang pennting bisa finis," tukasnya.

"Alhamdulillah mencapai finish, mobil tidak dalam kendala berat, sangat minim kerusakan, boleh dibilang perlu disesuaikan, yang penting sesuai target. Momen 17 Agustus bisa memberi sesuatu, meski tidak juara tapi menjadi inspirasi, kita bisa berjuang, hasil nomor dua tapi bagaimana memberikan yang terbaik," sambungnya.

Berita Terkait
hitlog-analytic