Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Enaknya Jadi Polisi di Abu Dhabi, Motor Dinasnya Saja Ducati Panigale

Polisi di Abu Dhabi Pakai Motor Ducati Panigale.
Sumber :

100kpj – Di Abu Dhabi, Uni Emirates Arab, terdapat banyak hal yang menakjubkan. Setelah beberapa waktu lalu sempat ramai kemunculan taksi udara berbentuk helicopter, kini kota di tengah padang pasir itu membawa ketakjuban baru dengan memilih Ducati Panigale V4 sebagai motor dinas Kepolisian setempat.

Motor kencang dengan harga selangit itu menjadi kendaraan pelengkap, setelah pada beberapa bulan lalu, pihak yang sama juga mendapatkan jatah Lykan HyperSport sebagai mobil patroli harian. Bahkan, jika ditarik jauh ke belakang, ada nama-nama mewah lain yang sempat digunakan polisi di Abu Dhabi, misalnya Audi R8 dan juga Bugatti Veyron.

Dilansir dari Indianauto, Kamis 5 Desember 2019, Ducati Panigale V4 yang digunakan petugas keamanan di kota tersebut, berjumlah 12 unit. Kelir serta aksennya diubah menjadi lebih formal dengan mengandalkan kombinasi dua warna, yakni putih dan biru, serta emblem ‘Abu Dhabi Police’ di bagian sayapnya.

Ducati Panigale V4 sendiri merupakan motor dengan jantung teknis yang hampir serupa dengan Desmosedici yang digunakan Andrea Dovisiozo di pentas MotoGP. Kuda besi yang juga dijual di Indonesia itu dibekali mesin V-twin berkapasitas 1.100cc, dengan semburan tenaga maksimum 214 daya kuda, serta torsi puncak 123,5 Newton meter.

Sulit rasanya bagi penjahat yang ingin lari dari kejaran motor balap tersebut. Sebab, kecepatan Ducati Panigale V4 mencapai 300 kilometer per jam. Bahkan, saat berakslerasi dari nol ke 100 km/h hanya membutuhkan waktu kurang dari dua detik.

Berita Terkait
hitlog-analytic