100kpj – Pencurian motor dengan modus berpura-pura sebagai anggota TNI berhasil diciduk oleh aparat kepolisian Polres Metro Jakarta Pusat, pelaku melakukan aksinya di Jalan Tanah Abang II, Kelurahan Petojo Selatan, Gambir, Jakarta Pusat pada tanggal 4 Januatri 2021 kemarin.
Menurut AKBP Burhanuddin, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat menjelaskan bahwa, awalnya tersangka dan korban berkenalan di media sosial, seperti biasa tersangka berperan jadi anggota TNI baik, yang menawarkan pekerjaan kepada korban.
Bak gayung bersambut, ternyata korban pun punya niat untuk menjual motor miliknya. Ketika bertemu tersangka berseragam mirip TNI ini bersikap layaknya tentara, dia berpura-pura untuk mengetes motor, pada saat dites tersangka kabur.
"Atas dasar tersebut, korban merasa ditipu. Korban pun membuat laporan ke Polsek Metro Gambir pada 5 Januari 2021. Tiga hari setelah kejadian, Satreskrim Polres Metro Jakarta Pusat mencari pelaku," ungkap Burhanuddin, dikutip dari Viva.