Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Goda Konglomerat Indonesia, Lexus Luncurkan SUV Mewah New RX 300

Lexus RX 300
Sumber :

100kpj – Perusahaan asal Jepang yang bermain di segmen premium, Lexus, resmi mendaratkan generasi terbaru RX 300 di pasar Tanah Air. Mobil SUV berstatus mewah itu dihadirkan untuk kalangan menengah atas yang ingin mencoba sensasi berkendara baru dengan fitur dan teknologi nomor satu.

“Lexus dengan bangga mempersembahkan The New Lexus RX 300 Series. The most favorite Luxury SUV yang mengedepankan takumi craftsmanship dan imaginative technology yang memberikan sensasi berkendara luar biasa bagi para penggunanya,” ujar General Manager Lexus Indonesia, Adrian Tirtadjaja, melalui keterangan resmi, Selasa 19 November 2019.

Lexus RX300

Pada bagian eksterior, tampilan mobil bertubuh gagah itu diklaim mampu menegaskan karakter SUV yang prestigious, elegant, serta powerful. Hadir dengan pilihan Luxury dan F SPORT, perbedaaan terlihat pada desain spindle grille-nya.

Menggunakan motif “L” khas Lexus, The New RX 300 memiliki grille yang mampu menghasilkan tampilan elegan. Khusus spindle grille versi F SPORT, terdapat desain sporty honeycomb yang masih dipertahankan.

Sedang pada sektor pencahayaan, lampu depan menggunakan tiga LED Headlights dengan sequential turn signals khas Lexus yang didesain lebih tajam. Terinspirasi dari model flagship Lexus LS, unit LED yang dipakai lebih kecil dan transisi sequential turn signals-nya kini lebih halus.

Lexus RX 300

Layaknya mobil kelas wahid pada umumnya, generasi terbaru RX 300 telah dilengkapi fitur Touchless Power Back Door dengan kick sensor untuk membuka bagasi dengan mudah. Pemilik hanya tinggal mengetukkan kakinya ke sekitar pintu bagasi, maka pintu tersebut seketika terbuka.

Pada sisi hiburan, The New Lexus RX 300 dilengkapi panel instrumen yang terhubung langsung dengan Apple Car Play dan Android Auto. Sehingga, pengemudi di dalam bisa menikmati fitur smartphone-nya saat sedang mengemudikan mobil. Seluruh sajian multimedia itu dapat dinikmati melalui layar sentuh 12,3 inci yang dimanjakan dengan sistem audio Mark Levinson. 

Lexus RX 300

Selain itu, mobil juga telah disematkan teknologi Friction Control Device (FCD) yang bisa meminimalisir terjadinya vibrasi atau guncangan saat kecepatan tinggi serta lebih senyap dan empuk bahkan di jalanan buruk sekalipun. Fitur tersebut ditunjang dengan sistem suspensi shock absorber dan brake control terbaru.

Soal harga, Adrian menyebut, generasi terbaru RX 300 dibanderol senilai Rp1,4 miliar. Jadi untuk para konglomerat di Indonesia, tertarik meminangnya?

Berita Terkait
hitlog-analytic