Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

MG 5 GT, Mobil yang Sukses Menggoda Kaum Milenial

MG 5 GT di IIMS 2022

Bicara soal MG 5 GT mengadopsi gaya desain baru yang dinamakan 3rd Generation MG Family Design Language yang begitu menonjol dari sisi eksterior dan interiornya. Ini tak lepas dari Advanced Design Studio milik MG yang berlokasi di London.

“Lebih dari 80% pengunjung booth MG berpendapat bahwa detail interior yang berkelas dengan soft touch leather, 3D diamond pattern dan electric sunroof menjadi daya tarik terutama bagi mereka. Ini menunjukkan Desain MG yang dinamakan 3rd Generation MG Family Design Language dengan menonjolkan sisi eksterior dan interiornya digemari oleh pecinta otomotif Indonesia, disusul dengan fitur keselamatan, dan harga yang sangat kompetitif," ujar Arief Syarifudin di Hotel Holiday Inn.

MG 5 GT di IIMS 2022

Spesifikasi MG 5 GT

Soal dimensi, mobil ini memiliki panjang 4.675 mm, lebar 1.842 mm dan tinggi 1.473 mm sedangkan untuk versi tertinggi yakni MG 5 GT Magnify mencapai 1.480. Kemudian jarak sumbu roda MG 5 GT mencapai 2.680 mm.

Selanjutnya, untuk velg menggunakan jenis alloy dengan ukuran 16 inci yang dibalut ban berukuran 205/55 R16. Pada bagian suspensi belakang menggunakan Torsion Beam dan suspensi depan mengadopsi Independent MacPherson Strut with Stabilizer Bar.

Dapur pacu pada MG 5 GT menggendong mesin berkapasitas 1.498 cc DOHC 4 silinder 16 valve VTi-Tech, yang dikawinkan dengan multi-point fuel injection. MG 5 GT ini diklaim mampu menyemburkan tenaga 114 PS di rpm 6.000 dan torsi mencapai 150 Nm di 4.500 rpm.

Berita Terkait
hitlog-analytic