Asia Auto Gymkhana 2019 Jadi Panggung 2 Peslalom Indonesia
100kpj – Kejuaraan balap slalom Internasional Asia Auto Gymkhana di Sirkuit Internasional Skyland, Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, Minggu, 1 Desember 2019, menjadi panggung bagi dua pebalap asal Indonesia.
Muhammad Adrianzah Yunial dan Herdiko Setyaputra, masing-masing menempati podium pertama dan kedua di Sirkuit Skyland. Kedua pebalap tuan rumah berhasil menjadi yang terbaik dengan menyisihkan 26 pesaing lainnya yang berasal dari berbagai negara di Asia.
Adrianzah menorehkan waktu tercepat pada Heat 1 dengan 01:57,671 detik dan Heat 2 01:58,379 detik. Di posisi kedua, Herdiko mencatat waktu di Heat 1 dengan 02:00,423 dan Heat 2 01:58,055. Sementara di tempat ketiga direbut Pebalap asal India, Vidit Jain dengan catatan waktu di Heat 1 02:02,269 dan Heat 2 01:59,693.
Adrianzah mengaku bersyukur mampu menjadi yang terbaik di depan para pendukungnya. Dia pun turut mempersembahkan kemenangan ini kepada para penonton.
"Saya juga merasa sangat takjub dan kagum dengan fasilitas dan lintasan sirkuit Skyland. Ini sirkuit yang sangat bagus dan punya tantangan tersendiri. Terus terang, sirkuit ini benar-benar menguji adrenalin," ujarnya.
Balap slalom ini tidak hanya diikuti para pebalap pria. Kejuaraan ini juga turut diikuti dua peslalom wanita, salah satunya Ng Aik Sha. Meski gagal naik podium, namun Ng Aik Sha tetap merasa puas.
Dia menilai, slalom kali ini harus menggunakan kecepatan yang lebih tinggi dari biasanya. Kecepatan ini menjadi tantangan besar yang harus ditaklukkan agar bisa mencatatkan waktu tercepat.
"Track dan settingan sirkuit disini sangat berbeda dari beberapa negara yang pernah saya ikuti. Ini sangat menyenangkan dan menantang karena harus mengetahui track baru," ungkapnya.
Di Sirkuit Skyland, penghujung tahun ini tidak hanya digelar balap slalom Internasional Asia Auto Gymkhana, namun juga balap internasional lainnya, yakni Super Moto pada 7 Desember 2019.
Menurut Bupati Musi Banyuasin, Dodi Reza Alex, Muba bertindak sebagai tuan rumah tidak hanya fokus pada penyediaan sarana dan prasarana serta fasilitas peserta saja, namun kenyamanan audiens atau penonton dari berbagai kota dan daerah juga menjadi prioritas.
"Tahun 2020 nanti Muba siap menjadi panggung ajang balap level nasional maupun internasional, prinsipnya Skyland disiapkan untuk seluruh pecinta otomotif di Indonesia maupun luar Indonesia," ucapnya.
Berikut hasil balap slalom Internasional Asia Auto Gymkhana 2019:
1. Muhammad Adrianzah Yunial (Indonesia)
2. Herdiko Setyaputra (Indonesia)
3. Vidit Jain (India)
4. Atthapon Jadjang (Thailand)
5. Mohammad Sophian bin Mata Said (Brunei Darussalam)
(Laporan: Sadam Maulana/VIVA)

Wajib Tahu! Berikut Perbedaan Minyak Rem DOT 3, DOT 4, dan DOT 5 untuk Motor Anda

Sengitnya Persaingan Kroser di Seri Pamungkas Trial Game Dirt 2024 Malang

Sebelum F1 2024 Berakhir, Tim Honda Ganti Pembalap

Barcode Gokart Jadi Modal Awal Menjadi Pembalap Mobil

Motul Hadirkan Pelumas Baru dengan Teknologi dan Formulasi Oli Balap Dunia

Gabung Tufflift Racing, BRM TCD Bakal Turun di Kejuaraan TCR Australia 2024

Ini Pemenang Balap Simulator MotoGP yang Raih Jutaan Rupiah dan Tiket ke Mandalika

Debut Pertamina Enduro RSV Racing Championship Fantastis, Siapkan Kejutan di 2024

Hampir 400 Pembalap Ramaikan Pertamina Enduro RSV Championship, Janjikan Lebih Meriah di 2024

Para Crosser Langsung Tampil Habis-habisan di Hari Pertama Trial Game Dirt 2023 Seri Pamungkas

Aldi Satya Mahendra Baru Bisa Percaya Diri Setelah Raih 10 Besar di World Supersport 2025,

PT Suzuki Indomobil Sales Kembali Buka Suzuki Owners Fun Race 2025

Harumkan Bangsa, 2 Pemuda Indonesia Siap Bersaing di Junior GP World Championship Eropa

Max Verstappen Sebut Marc Marquez Perlu Belajar ke Francesco Bagnaia
