Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Melihat Lebih Dekat Honda CBR250RR SP Garuda x Samurai

Honda CBR250RR SP
Sumber :

100kpj – Setelah dinantikan cukup lama, Honda akhirnya resmi meluncurkan CBR250RR SP Quick Shifter pada penghujung bulan lalu. Motor sport tersebut hadir melalui tiga varian berbeda, yakni Bravery Red Black, Racing Red, dan Special Edition Garuda x Samurai.

Khusus untuk nama terakhir, Honda menyebutnya Special Edition berkat aksen serta coraknya yang tak biasa. Pada bagian kanan, terlihat wujud samurai sedang menggigit sebilah pisau. Seluruhnya digambarkan samar-samar seakan polanya tak membentuk suatu obyek. Kecuali, jika diperhatikan dari jarak dekat.

CBR250RR Samurai x Garuda - Buat Lomba Sosmed

Sedang pada sisi lainnya, terlihat aksen burung garuda yang sepintas menyerupai tribal dengan kombinasi warna emas dan putih. Sama halnya seperti gambar samurai, burung tersebut nampak sedang melaju kencang. Jika ditafsirkan, seluruhnya menyimpan satu makna, yakni kombinasi dua kultur—Jepang dan Indonesia—untuk menciptakaan motor kencang.

CBR250RR Samurai x Garuda - Buat Lomba Sosmed

Sementara perbedaan varian Special Edition Garuda x Samurai dibanding yang lainnya, terletak pada bagian kaki-kaki. Jika yang lainnya menggunakan suspensi emas dengan pelek hitam, Special Edition Garuda x Samurai justru sebaliknya—emas pada bagian roda dan hitam di bagian suspensi.

Selain itu, motor edisi khusus tersebut belum punya harga resmi. Honda baru mengumumkan banderol untuk dua varian saja, yakni Bravery Red Black senilai Rp76,7 juta, dan Racing Red yang Rp600 ribu lebih mahal. Meski begitu, Special Edition Garuda x Samurai kemungkinan besar menjadi varian termahal CBR250RR SP.

Berita Terkait
hitlog-analytic