Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Harta Berjalan Ketua KPK Firli Bahuri yang Suka Gonta-ganti Mobil

Firli Bahuri Ketua KPK
Sumber :

Mobil yang tidak lagi terdaftar dalam harta kekayaannya adalah Land Cruiser Prado 2.7 AT. Mobil SUV (Sport Utility Vehicle) buatan 2010 itu menjadi yang termahal, karena harganya pada tahun lalu ditaksir mencapai Rp400 juta.

Kemudian pada 2021 mantan Kapolda NTB itu memiliki Land Cruiser 200 lansiran 2008 senilai Rp770 juta sebagai pengganti Prado yang dijualnya itu. Namun tahun ini, LC 200 yang dimilikinya berganti lagi, karena kode produksinya 2012 atau lebih muda.

Mobil SUV termahal Toyota di pasar Indonesia itu dibekali mesin diesel delapan silinder atau V8 berkapasitas 4.461cc DOHC, dan dilengkapi twin turbo. Sehingga tenaga yang disemburkan mencapai 235 daya kuda di 3.200 rpm dan torsinya 615 Newton meter.

Torsi besarnya tersebut didapat dari putaran bawah atau di 1.800-2.200 rpm, dan tenaganya disalurkan melalui transmisi matik tujuh percepatan triptonic keempat rodanya. SUV tersebut juga memiliki fitur yang dapat mengubah sensasi berkendara, yaitu Comfort Eco, Normal dan Sport S/S+. 

Berita Terkait
hitlog-analytic