Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Dijual Rp20 Jutaan, Pesaing R15 Berpeluang Masuk Indonesia

KTM RC125 siap tayang di India.
Sumber :

100kpj – KTM Buka Peluang Jual Motor 125cc di Indonesia

Di India, KTM memiliki line up model yang mengusung mesin berkapasitas kecil, yakni Duke 125, dan yang terbaru RC 125. Bukan hanya dijual di dalam negeri, motor lansiran Negeri Barata itu juga dikirim ke berbagai negara di wilayah Asia.

Namun, hingga kini belum ada tanda-tanda keduanya masuk ke Indonesia. Padahal, tunggangan sport bermesin kecil cukup diminati konsumen lokal. Sebab, pajak kendaraan yang harus dibayarkan cenderung lebih ringan.

“Iya, kami tahu soal itu. Tapi sampai sekarang belum ada pembicaraan (terkait masuknya motor 125cc ke Indonesia), tunggu saja,” ungkap Presiden Direktur PT Penta Jaya Laju Motor (PJLM) selaku distributor resmi KTM di Tanah Air, Kristianto Goenadi di Jakarta, baru-baru ini.

Selain itu, mengingat ketersediaan unit sudah ada di India, pihaknya tak menutup kemungkinan segera menghadirkannya ke Indonesia. “Kami masih membuka peluang itu,” katanya.

Kris juga menambahkan, saat ini pihaknya tak ingin gegabah terkait keluar-masuknya produk. Apalagi sebentar lagi pabrik perakitan KTM di Gresik segera beroperasi. Sehingga, bisa jadi kedua motor bertenaga kecil itu dirakit di dalam negeri, tanpa harus mengimpornya dari luar.

Soal harga, KTM 125 Duke dijual senilai 130 ribu Rupee, atau setara dengan Rp26,5 juta. Sementara untuk KTM RC 125, pabrikan di Negeri Hindustan membanderolnya di angka 147 ribu Rupee, atau sekitar Rp29,5 juta.

Apabila dua model tersebut masuk ke Indonesia, kata Kris, kemungkinan angkanya menjadi lebih mahal. Meski perbedaannya tak begitu signifikan. Diketahui, di India, RC125 berhadapan langsung dengan Yamaha R15

(Laporan: Septian Farhan Nurhuda)

Berita Terkait
hitlog-analytic