Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Merinding, Cerita Ibnu Jamil Trabas Hutan Kalimantan Naik Motor Trail

Ibnu Jamil naik Honda CRF 150 terabas hutan Kalimantan

100kpj – Ibnu Jamil dikenal sebagai salah satu aktor, dan presenter. Namun di balik kesibukannya di dunia hiburan, suami Ririn Ekawati itu ternyta memiliki ketertarikan khusus dengan motor trail sembari berpetualang di alam.

Salah satu ekpedisi yang baru diselesaikannya selama enam hari adalah mengarungi hutan Kalimantan Utara, demi menuju Krayan. Ibnu Jamil ditemani empat orang sahabat, salah satunya wartawan senior otomotif, yakni Gareng.

Ibnu Jamil bersama Serigala Rider

Alasan aktor itu menyambangi Krayan, atas permintaan netizen yang menantangnya melalui jalur darat ke daerah tersebut. Sebab biasanya, untuk menuju lokasi tersembunyi itu hanya bisa dilalui jalur udara menggunakan pesawat kecil.

“Katanya ada jalan aspal dibuat pemerintah akhir 2020, ternyata belum sepenuhnya. Jalur di dalam hutan pegunungan menuju Krayan masih tanah, bebatuan, tanjakan dan turunan ekstrim. Beberapa titik mustahil dilewati kendaraan,” ujarnya saat ditemui di Gildak Kemang, Jakarta Selatan, Rabu 31 Maret 2021. 

Menurutnya, kemampuan menunggangi motor trail di jalur off road, dan tenaga saja tidak cukup melalui jalur darat Manilu-Krayan. Bahkan komunitas motor pelahap tanah di Kalimantan pun belum pernah melakukan hal tersebut.

 

 

“Kata orang-orang Krayan, dan warga Desa Semamu, kami orang pertama dari luar pulau Kalimantan atau dari daerah sekitar itu yang mampu menembus jalur darat. Untuk jarak sekitar 200 km, kami butuh waktu 5 malam, 6 hari tanpa mekanik,” tuturnya.

Cerita horor yang bikin merinding saat perjalanan

Selama memasuki jalur hutan, Ibnu Jamil bersama tim yang disebut Serigala Rider itu tidak mendapatkan sinyal. Hingga akhirnya, artis peran yang baru melangsungkan pernikahannya itu mengalami hal mistis di tengah perjalanannya tersebut.

“Lokal mistisnya ketika di salah satu tanjakan tepatnya jam 4 sore menuju jam 5 sore, matahari sudah mulai hilang, hujan lebat. Baru dua motor yang berhasil naik tanjakan. Dan kita naikin ganti-gantian tiga motor lainnya,” tuturnya.

“Tiba-tiba pas gue mau naikin motor, di depan om Gareng terlintas cahaya warna oranye. Diam semua beberapa detik, akhirnya saya bilang ke tim, ternyata mereka melihat hal yang sama,” lanjutnya.

Benny yang merupakan salah satu dari timnya, tiba-tiba menangis saat semua beristirahat di tenda yang sudah didirikan. Ternyata, rider yang baru pertama kali memasuki hutan belantara itu melihat makhluk halus yang menyeramkan.

Benny menyebut, penampakan itu dilihat ketika berusaha menaiki motor Gareng dari bawah ke suatu tanjakan. Dia seorang diri, kemudian beberapa meter sebelum sampai ke motor tersebut sesosok hantu wanita setengah badan muncul.

“Gue sendirian turun, jarak tiga meter lagi sampai ke motor, lihat perempuan setengah badan besar banget. Gue bingung deg-degan merinding, mau naikin motor, mau ngangis di situ enggak bisa. Yang penting gue naikin motor dulu ke atas,” kata Benny.

“Sampai atas, anak-anak di tengah posisinya, pas gue standarin motor, ada lagi sosok cewek berdiri. Sampai tenda gue nunduk, mau teriak tapi anak-anak lagi masang tenda. Akhirnya gue tahan dan enggak kuat, ya nangis,” sambung ceritanya.

Tidak disebutkan motor yang digunakan kelima rider tersebut selama ekspedisi, namun Gareng hanya menyebut kapasitas mesinnya 150cc. Artinya antara Honda CRF, Kawasaki KLX, atau Yamaha WR 155R.

 

 

Berita Terkait
hitlog-analytic