Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Ngeri, Begini Rasanya Naik Mobil Berkecepatan 532 Km/jam

Rasanya Naik SSC Tuatara
Sumber :

100kpj – Baru-baru ini, hypercar SSC Tuatara memecahkan rekor sebagai mobil terkencang di dunia. Tak main-main, mobil bertubuh ramping itu mampu melesat hingga lebih dari 500 kilometer per jam. Lantas, bagaimana perasaan pengendara atau penumpang yang berada di dalamnya?

Beberapa pekan sebelum melakoni tes performa, SSC Taratura sempat diuji coba pendiri perusahaan SSC North America, Jerod Shelby dan ditemani seorang host bernama Buddy Wyrick di kursi penumpang. Segalanya terlihat baik-baik saja sebelum pedal gas mulai dipijak.

Baca juga: Terkencang di Dunia, Mobil Sport Ini Bisa Melesat Hingga 532 km/jam

Hanya butuh sekian detik sampai mobil tersebut melaju di kecepatan tinggi. Buddy kemudian memegangi sabuk pengamannya sambil menunjukkan ekspresi penuh was-was dan takut. Bahkan, mulutnya setengah menganga.

“Oh. My. God,” ujar Buddy dengan perasaan tak tenang.

Rasanya Naik SSC Tuatara
Berita Terkait
hitlog-analytic