Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Merinding, 2 Bos Indomaret Tewas Gegara Kecelakan di Bulan yang Sama

Merinding bos Indomaret selalu tewas gegara kecelakaan
Sumber :

100kpj – Baru-baru ini bos Indomaret kembali tewas akibat kecelakaan. Howard Timotius Palar yang menjabat sebagai Information & Technology Director PT Indomarco Primatama meninggal akibat ditabrak truk saat bersepeda.

Menurut pengakuan istri korban yang bersepeda bersamanya pada saat itu, menyebut, suaminya sempat mengambil barang yang terjatuh hingga akhirnya disambar truk di  kasawasan BSD, Tangerang, Kamis 6 Oktober 2022.

Lokasi kejadian tewasnya bos Indomaret di BSD

Tidak diketahui jenis sepeda yang digunakan oleh salah satu petinggi perusahaan retail tersebut. Namun jika ditarik lurus, cukup meinding karena kejadian serupa juga dialami oleh bos Indomaret lainnya di bulan yang sama.

Tepatnya pada Oktober 2021, Merchandising Director PT Indomarco Primatama, Yan Bastian meninggal dunia. Salah satu orang paling penting dalam bisnis jaringan minimarket Indomaret itu kecelakaan di jalan Tol Cipularang. 

“Indomaret telah kehilangan salah satu putra terbaiknya dengan berpulangnya Yan Bastian (62 tahun),” ujar Marketing Direktur Indomaret Wiwiek Yusuf dalam keterangan resminya.

Mobil SUV, atau sport utility vehicle Yan Bastian itu tertimpa truk kontainer yang terguling di Tol Cipularang KM 91 arah Jakarta. Video kecelakaan yang menelan satu korban meninggal dunia itu sempat terseb

Terlihat mobil yang ditumpangi orang penting di Indomaret itu adalah Hyundai Palisade. SUV gagah itu hancur pada bagian sisi pengemudi mulai dari pilar depan, atap, dan bodi kanan hancur tertimpa gerbong kontainer.

Hyundai Palisade yang resmi diluncurkan tahun lalu itu didukung sejumlah fitur keamanan. Salah satunya cross-traffic collision warning, untuk rem otomatis saat mundur dari area parkir namun tiba-tiba ada kendaraan melintas. 

Standar fitur keamanan lainnya meliputi blind spot collision warning yang akan berbunyi ketika ada kendaraan lain mendekat, lane keeping assist untuk menjaga mobil tetap di lajur, bahkan setir bergetar jika melewati marka jalan.

Lalu safe exit assist yang dapat mengunci pintu baris kedua secara otomatis, ketika ingin dibuka namun ada objek yang dianggap tidak aman mendekat. Tidak ketinggalan enam air bags pada bagian depan, dan samping. 

SUV tersebut menjadi mobl terbesar yang pernah dibuat pabrikan asal Korea Selatan itu. Memiliki panjang hampir lima meter, atau 4.980 mili meter. Dapat menampung tujuh penumpang dengan ruang kabin, dan bagasi lega.

Berita Terkait
hitlog-analytic