Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Siap Nikahi Lesti Bulan Depan? Kaget Lihat Harta Berjalan Rizky Billar

Rizky dan Lesti

Pada sektor kaki-kaki juga ada perubahan, yang terlihat jelas adalah keempat velgnya sudah lansiran aftermarket berwarna abu-abu. Melihat dari desainnya velg tersebut buatan BBS dengan ukuran antara 19-20 inci yang dibalut ban tipis.

Selain itu pada bagian samping terlihat ada sentuhan aksen pada side skirtnya yang mirip M3. Bicara soal harga, BMW F30 lansiran 2013-2014 tersebut untuk saat ini dilego Rp350-400 juta tergantung kondisi dan aksesoris yang menempel.

Rizku juga pernah mengunggah foto di Instagram pribadinya bersama Mercedes-Benz SLK berwarna putih. Namun tidak diketahui jelas, mobil berjenis cabriolet itu miliknya atau hanya keperluan syuting sinetron yang diperankan dirinya.

Rizky Billar dengan Mercedes-Benz SLK

Sebab mobil tersebut hanya tampil satu kali di laman media sosialnya. Namun seperti diketahui, mobil dengan atap model terbuka itu adalah Mercedes-Benz SLK 200 CGI lansiran 2015, yang harga jualnya sempat menyentuh angka Rp900 jutaan.

Dibekali mesin empat silinder berkapasitas 1.796cc mobil jenis roadster itu dapat menyemburkan tenaga 184 daya kuda. Tenaga itu disalurkan melalui transmisi matik 7 percepatan dengan kecepatan maksimal hingga 240 kilometer per jam.

 

Berita Terkait
hitlog-analytic