Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Gegara Masalah pada Mobil, Rencana Pembalap Red Bull Racing Berantakan

Tim Red Bull Racing
Sumber :

100kpj – Dua pembalap Red Bull Racing yakni Max Verstappen dan Sergio Perez gagal menjalani rencana untuk meraih target di ajang Formula One seri Brazil, Minggu 13 November 2022.

Pasalnya keduanya merasakan mobil RB18 yang digebernya tidak menunjukkan kemampuan maksimalnya, Verstappen dan Perez mengakui tak bisa mengoptimalkan RB18 di sirkuit sepanjang 4.309 meter tersebut, dan mereka harus puas finis di belakang Mercedes dan Ferrari.

Kontak Verstappen dengan Lewis Hamilton di Lap 7 membuat pembalap Belanda tersebut, harus mengganti sayap depan dan harus terlempar ke posisi 17, sekaligus mendapat penalti lima detik.

Menurut Sri Adinegara, Market Development Director PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) berharap, Tim Red Bull Racing bisa menutup musim F1 2022 sesuai dengan harapan.

Dua Pembalap Red Bull Racing Honda

“Tugas terakhir adalah membawa Sergio Perez mengamankan posisi dua di persaingan titel Juara Dunia F1 2022, karena Juara Dunia F1 2022 sudah dipertahankan oleh Max Verstappen. Tim harus bekerja sama dengan solid di balapan terakhir pekan depan, karena ini merupakan langkah untuk menyempurnakan kemenangan di musim 2022," beber Sri.

Perihal performa RB18 yang tidak seperti seri-seri sebelumnya yang penuh kemenangan, Verstappen berkomentar usai finis posisi enam.

Berita Terkait
hitlog-analytic