Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Kawasaki Stop Penjualan Motor Terbuasnya ZZR1400

Kawasaki ZZR1400
Sumber :

100kpj – Rencana Kawasaki untuk memperkenalkan model terbaru dari ZZR1400 batal terwujud. Kawasaki justru mengumumkan penjualan motor keluarga Ninja terbuas ini justru akan dihentikan terhitung mulai tahun depan (2020).

Padahal pada awal 2017 lalu, Kawasaki dikabarkan akan memperkenal model terbaru dari motor buasnya ini di 2018. Motor yang pertama kali diluncurkan pada 2006 ini hanya sekali mengalami pembaharuan.

Terakhir, Kawasaki menghadirkan model terbaru ZZR1400 di 2012 dengan beberapa perubahan. Kawasaki ZZR1400 dihadirkan untuk bertarung dengan beberapa motor buas dari kompetitor seperti Honda Super Blackbird dan Suzuki Hayabusa.

Kawasaki ZZR1400

Kawasaki ZZR1400 generasi pertama dikenal mampu memuntahkan tenaga hingga 197 bhp dengan top speed menyentuh di angka 300km/jam.

Dan pada 2012, Kawasaki melakukan update yang membuat sepeda motor ini lebih buas. Tenaganya bertambah 3bhp atau menjadi 200bhp yang membuat motor ini diklaim sebagai penguasa kecepatan di jalan raya dengan top speed terbaru dikabarkan mampu menyentuh 320 km/jam.

Tak hanya itu, Kawasaki juga telah menambah fitur canggih guna menunjang performa ZZR1400. Mulai dari pengereman yang telah mengusung teknologi ABS, pilihan mode berkendara yang bervariasi dan tak ketinggalan dengan teknologi traksi kontrol.

Kawasaki Ninja H2 SX

Foto: Kawasaki H2 SX

Kawasaki ZZR 1400 versi 2012 punya bobot 268 kg dengan berbagai piranti kelas satu seperti rem kaliper Nissin, suspensi Ohlins dan TTX. Yang tak kalah menarik Kawasaki ZZR 1400 ini terbilang sangat ceper dengan jarak ground clearance 12,5 cm.

Terkait dengan keputusan Kawasaki untuk tak lagi menjual motor buasnya ini kabarnya karena mereka lebih memilih untuk mendorong penjualan Kawasaki Ninja H2 SX. Maklum, selain memiliki model yang sama yakni sporty, Kawasaki Ninja H2 SX juga punya kemampuan melesat yang hampir sama meski menggunakan kapasitas mesin yang lebih kecil.

Seperti diketahui, Kawasaki Ninja H2 SX terbaru dibekali dengan mesin 988cc yang mampu menyemburkan tenaga hingga 197 bhp. Tentu catatan tenaga yang dihasilkan memang tak jauh berbeda dengan Kawasaki ZZR1400 yang tentu juga lebih boros bahan bakar.

 

Berita Terkait
hitlog-analytic