Honda ADV 150 Laku Keras, Penjualan Sudah Mendekati 7 Ribu Unit
100kpj – PT Astra Honda Motor (AHM) belum lama ini meluncurkan ADV 150 di pameran otomotif tahunan Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2019. Skuter matik yang mengusung tampilan petualang itu mendapat respon baik dari konsumen di Tanah Air.
Direktur Pemasaran PT AHM, Thomas Wijaya menyebut penjualan ADV 150 di pasar nasional terbilang memuaskan, bahkan melebihi target yang telah mereka tetapkan di awal peluncuran.
“Secara nasional, penjualannya sangat baik. Sejak awal diluncurkan (dua pekan lalu) sudah ada 6.600 unit terjual. Sementara di GIIAS 2019 kemarin ada 1.802 unit. Padahal targetnya, satu tahun ada 100 ribu penjualan, atau kurang dari 10 ribu setiap bulan,” ucap Thomas di kota Medan, Sumatera Utara, Kamis 1 Agustus 2019.
Selain ADV 150, di momen bersamaan, secara resmi PT AHM juga mengenalkan Honda Monkey kepada khalayak ramai. Kuda besi mungil yang diimpor utuh dari Thailand itu dibanderol senilai Rp65 juta, on the road Jakarta.
Lantas, bagaimana penjualan Honda Monkey sejak pertama kali diluncurkan? Meski tak sebanyak Honda ADV150, angka pemesanan yang ditorehkan motor berkapasitas mesin 125 cc itu, terbilang cukup baik. Tercatat ada 400 konsumen yang telah melakukan pemesanan sejak debut di GIIAS 2019, dua pekan lalu.
"Untuk pemesanan, Honda Monkey itu angkanya kurang lebih 400 unit secara nasional," ujar dia.
Selain itu, Thomas juga meminta maaf kepada konsumen, terkait waktu inden Honda Monkey yang terlalu lama. Bahkan, bagi yang baru membuat pesanan sekarang, unitnya baru akan tiba, pasa semester awal 2020.
(Laporan: Septian Farhan Nurhuda)

Pameran Motor IMOS 2024 Catat Transaksi Penjualan Rp70 Miliar

Honda Scoopy Baru Meluncur, Apa Istimewanya?

Apa Saja yang Bikin Penjualan Motor Listrik di Indonesia Masih Kurang Laku?

Presiden Yamaha Motor Ditusuk Putrinya Sendiri, Kok Bisa?

Resmi Meluncur Honda AirBlade 160 Baru Jadi Pesaing Sengit Yamaha Aerox

Motor Matik Baru Honda Bergaya Retro Meluncur, Mesinnya Lebih Kecil dari Stylo 160

Honda Super Cub C125 Warna Baru, Motor Bebek Paling Mahal di Indonesia

Moeldoko Sebut Motor Listrik Subsidi Kurang Laku Karena Anak Muda Gak Suka Pelan

Menjelang Lebaran Honda Vario 125 Dikasih Baju Baru, Segini Harganya

AHM Pede Penjualan Motor Naik Lagi Walau Sempat Lesu di Awal Tahun

Oli Khusus Yamalube “TURBO” Matic Buat Motor Matic Makin Gacor

FItru Terbaru Honda Motor Jadi Penunjang Keselamatan Pengendara

Buruan Para Gen-Z, Yamaha Kembali Keluarkan Varian Terbaru Fazzio Hybrid Series

Wasapada! Dampak Negatif salah Metode Ganti Oli pada Mesin Motor
