Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Hobi Palak Sopir Truk, Pria Ini Petantang-petenteng saat Ditanyai TNI

Pria palak sopir truk
Sumber :

100kpj – Biasanya, saat seseorang ketahuan berbuat salah, maka dia bakal merundukkan kepala seraya meminta maaf. Namun, hal tersebut tidak berlaku bagi seorang pria tengil yang belakang viral karena petantang-petenteng saat ditanyai TNI mengenai kesalahannya.

Dikutip dari akun Instagram @tnilovers18, Selasa 10 November 2020, seorang pria yang belum diketahui identitasnya tersebut kedapatan memalak sopir truk yang hendak melintas. Pada kesempatan itu, TNI langsung menginterograsinya. Bukan merasa bersalah, dia justru asik merokok dan bersikap layaknya sedang menantang.

“Saya cuma mau minta duit rokok (ke sopir truk) karena saya orang sini,” ujar pria tersebut kepada salah seorang anggota TNI.

“Lah, kan udah ada izin pengawalan dari desa dan kepala desa?” tanya anggota TNI heran.

Pria palak sopir truk

Lagi-lagi, pria tersebut menjelaskan, setiap kali ada truk yang hendak melintas di daerah tempatnya tinggal, maka harus memberinya uang rokok. Parahnya, dia mengatakan hal tersebut sambil terus menyulut rokoknya, dan memasang tatapan tengil. 

TNI yang awalnya bersikap tenang lambat laun tersulut amarahnya. Salah seorang dari mereka bertanya dengan suara lantang: JADI KAMU MERASA HEBAT DI SINI? Pria tersebut menggelengkan kepala dan mengaku tidak merasa hebat.

Berita Terkait
hitlog-analytic