Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Kadiv Propam Polri Meninggal, Lihat Isi Garasinya Bikin Merinding

Kadiv Propram Polri Ignatius Sigit Widiatmono meninggal dunia

100kpj – Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan Polri Inspektur Jenderal Polisi, Ignatius Sigit Widiatmono meninggal dunia, Jumat 30 Oktober 2020. Penyebab utama wafatnya Sigit adalah penyakit komplikasi yang dideritanya.

“Ya betul (meninggal dunia), komplikasi,” ujar Kepala Divisi Humas Polri Ijen Pol, Argo Yuwono kepada wartawan saat dikonfirmasi.

Baca juga: Komunitas Harley-Davidson Pukuli TNI, Hukuman dari Polisi Bikin Kaget

Tidak ada penjelasan penyakit komplikasi yang diderita jenderal bintang dua tersebut. Argo yang juga memiliki jabatan serupa dengan alamarhum, hanya menyampaikan soal rencana proses pemakanannya yang dilaksan di Bogor, Jawa Barat.

Ignatius Sigit Widiatmo adalah lulusan Akademi Kepolisian 1992 yang baru saja menjabat Kadiv Propam Polri pada Desember 2019, menggantikan Komjen Listyo Sigit Prabowo yang diangkat sebagai Kepala Badan Reserse Kriminal Polri.

Karir pria kelahiran 1959 itu cukup cemerlang, Sigit juga pernah menjabar sebagai Direktur Pembinaan Kemampuan BNPT dan Kepala Biro Pengamanan Internal Polri. Meski terbilang sukses, kehidupan jenderal bintang dua itu sederhana.

Hal itu terlihat dari laporan harta kekayaannya. Menurut data KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) total kekayaan Ignatius Sigit Widiatmono di 2020 hanya Rp722,5 juta. Bukan tergolong tajir jika dibandingkan dengan anggota polri lainnya.

Dari angka tersebut, aset terbesar dan paling berharga yang dimilikinya adalah kendaraan. Melihat isi garasinya memang cukup merinding alias bikin kaget, sebab sebagian besar hartanya disumbang dari dua unit mobil berjenis SUV.

Mobil gagah tersebut bukan tergolong barang mewah, yang pertama Jeep S.C HDTP lansiran 2018 seharga Rp230 juta. Melihat dari kode tersebut, namanya serupa dengan sebutan Toyota Land Cruiser yang diproduksi pada 1980-an.

SC yang dimaksud adalah Short Chasis, atau frame model pendek. Sedangkan HDTP, yaitu hardtop atau atap keras mengingat ada beberapa model Jeep yang memiliki soft top di mana bagian atapnya dapat dibuka dan terbuat dari kain.

Cukup menjanggal jika mobil gagah miliknya itu memang benar Land Cruiser. Sebab buatan 2018 harga bekasnya saja Rp1-2 miliar, tergantung kondisi. Model Jeep lainnya tentu tidak ada yang di bawah Rp500 juta untuk tahun produksi yang sama.

Kemudian mobil keduanya adalah Mitsubishi Pajero Sport 2018, yang harganya ditaksir Rp491,5 juta, jika mencocokan banderol tersebut artinya Pajero yang dimiliki almarhum tipe Exceed yang dibekali penggerak 4x2 transmisi manual.

 

Berita Terkait
hitlog-analytic