Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Menanti Pertamax Dikasih Subsidi Demi Kurangi Polusi Udara di Jakarta

SPBU Pertamina
Sumber :

“Secara teknis semakin tinggi angka oktan, pembakarannya semakin bagus. Kalau pembakaran semakin bagus, emisinya semakin sedikit,” tuturnya.

Oleh sebab itu menurutnya Kementerian ESDM dengan mengkaji, oktan tinggi seperti Pertamax agar diberikan subsidi. Meski sampai saat ini belum ada komentara dari Pertamina sebagai penyedia BBM tersebut.

“Kita lagi bahas, lagi lihat secara teknis maupun secara regulasi, dan secara keekonomian, karena kan berbeda. Tapi kami masih bahan di internal,” kata Dadan.

Polusi udara di Jakarta sampai saat ini masih menjadi perbincangan hangat. Kendaraan bermotor bermesin bahan bakar menjadi penyumbang salah satu biang kerok karena emisi karbon yang dihasilkan.

Berbagai cara sudah dilakukan untuk menurunkan polusi, diantaranya membuat hujan buatan, menyiram beberapa ruas jalan, hingga memberlakukan bekerja di rumah untuk mengurangi jumlah kendaraan.

Ilustrasi polusi udara

Meski semua itu sudah dilakukan, berdasarkan situs indeks kualitas udara IQAir, Rabu 30 Agustus 2023, kondisi udara di Jakarta masih masuk kategori tidak sehat dengan angka 164.

Berita Terkait
hitlog-analytic