Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Mengejutkan Lihat Koleksi Mobil Hakim Agung yang Ditangkap KPK

Hakim Agung Gazalba Saleh ditangkap KPK
Sumber :

Merangkum dari beberapa sumber, Toyota Avanza resmi dijual di Indonesia pada 2004, diperkenalkan pada pameran otomotif. Mobil itu ditawarkan dalam satu pilihan mesin bensin, yakni 1.300cc.

Harganya saat itu hanya Rp100 jutaan dengan transmisi manual, namun melihat antusias masyarakat dengan mobil Low MPV tersebut positif, Toyota kembali menghadirkan varian baru dengan transmisi matik pada 2004.

Memasuki 2006, mobil keluarga dengan kapasitas 7-penumpang tersebut diberikan penyegaran, dan pilihan mesin baru, yakni 1.500cc. Mengingat menjadi mobil terlaris di Indonesia, Avanza terus diberikan pembaharuan.

Dari tahun ke tahun mobil yang diproduksi di pabrik Daihatsu bersama Xenia itu terus diberikan penyegaran, mulai dari eksterior, interior, hingga fitur-fiturnya. Hingga akhirnya pada 2011 muncul Toyota Veloz.

Sementara mobil yang dimiliki Hakim Agung tersebut adalah Avanza generasi ketiga, pertama kali hadir pada 2015 hingga 2019. Desainnya dibuat lebih moderen dari versi sebelumnya, mesinnya tersedia 1.300cc, dan 1.500cc.

Dalam kondisi bekasnya, merangkum beberapa platform jual beli online mobil Gazalba Saleh yang dikenal dengan model Grand New Avanza itu seharga Rp140 jutaan, tergantung tipe, dan kondisinya.

Berita Terkait
hitlog-analytic