Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Hyundai Ioniq 5 Mati Total Gegara Baterai Drop, Garansi Jadi Andalan

Fitur unggulan IONIQ 5, yakni Vehicle-to-Load atau yang disebut V2L
Sumber :

100kpj – Baterai menjadi jantung utama dari kendaraan listrik. Komponen penyimpan energi tersebut akan menyalurkan daya ke motor listrik atau dinamo untuk menggerakan roda.

Sehingga saat baterai tersebut tidak berfungsi, atau tidak bisa menyimpan daya maka sebuah kendaraan listrik tidak bisa berjalan, alias mati total. Mengingat fungsinya sangat vital, maka harga baterai masih tergolong mahal.

Baca juga: Setelah Cat Ngelotok, Kini Baterai Hyundai Ioniq 5 Drop Mati Total

Bahkan banderolnya bisa setengah dari harga kendaraan listrik tersebut. Maka tidak heran jika pemilik Hyundai Ioniq 5 panik ketika baterai di mobil listriknya tersebut drop, dan tidak berfungsi meski sudah diseterum.

Fitur unggulan IONIQ 5, yakni Vehicle-to-Load atau yang disebut V2L

Salah satu pengguna Hyundai Ioniq 5 yang mengalami hal tersebut menceritakan kejadian itu di media sosial, dan diunggah dalam bentuk video singkat oleh akun Tiktok Jeeplife.id.

“Jadi ceritanya saat ingin menggunakan mobil di garasi, tiba-tiba saja baterai drop dari 80 persen ke nol persen,” tulis pesan dalam tayangan tersebut, dikutip, Selasa 11 Oktober 2022.

Berita Terkait
hitlog-analytic