Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Tersingkir di Olimpiade 2020, Intip Mobil-mobil Mewah Kevin/Marcus

Marcus Gideon
Sumber :

100kpj – Ganda putra nomor satu dunia andalan Indonesia, Kevin Sanjaya dan Marcus Fernaldi Gideon, harus tersingkir di babak perempatfinal bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020. Keduanya kalah dari wakil non unggulan asal Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Terlepas dari kekalahan yang dialami keduanya, Kevin dan Marcus ternyata punya selera bagus juga di otomotif. Kevin memiliki Ford Mustang berwarna biru, yang sudah mendapatkan sentuhan modifikasi dari eksterior.

Mobil legendaris berlogo kuda terbang itu populasinya cukup jarang di Indonesia. Jika melansir laman resminya, mobil sport tersebut ditawarkan dalam tiga model, yakni GT Fastback, GT Convertible atau atap terbuka, dan Bullitt.

Di Indonesia Mustang 2.3L EcoBoost lebih banyak dipasarkan. Mengusung mesin bensin 2.298cc dengan tenaga maksimal 310 daya kuda, dan torsi 434 newton meter. Tenaga buasnya itu disalurkan melalui transmisi matik 6-percepatan.

Selain itu ada juga yang mengusung mesin lebih besar, yakni V8 berkapasitas 5.000cc untuk model GT Fastback dan menurut beberapa situs jual beli online Rp1,6 miliaran untuk tahun produksi 2017.

Untuk versi Convertible masih Rp2 miliaran. Bukan hanya Ford Mustang, Kevin Sanjaya juga sempat foto dengan Ferarri berwarna merah. Tidak diketahui statusnya, namun super car buatan Italia itu memiliki harga yang lebih mahal, mulai dari Rp8 miliaran hingga Rp15 miliaran tergantung model.

Berita Terkait
hitlog-analytic