Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Musim Hujan Pengguna Motor Wajib Tahu Cara Ini Agar Tidak Tergelincir

Pemotor musim hujan
Sumber :

100kpj – Sebagian wilayah di Indonesia mulai turun hujan. Meski belum terlalu deras, namun pengendara motor wajib waspada. Sebab, potensi pemotor tergelincir lantaran permukaan jalan terlalu licin cukup besar jika tidak hati-hati.

Pendiri Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC), Jusri Pulubuhu mengatakan, tergelincir sering dialami pengendara motor saat musim hujan. Sebab motor itu tidak pernah mengenal kata stabil karena hanya dibekali dua roda.

Perawatan Motor Musim Hujan

“Untuk mendapatkan keseimbangan saat berkendara di musim hujan, ada beberapa faktor yang harus diperhatikan pemotor, yaitu kecepatan, kondisi jalan, dan riding postur,” ujarnya kepada 100KPJ, Selasa 18 Agustus 2020.

Baca juga: Mulai Masuk Musim Hujan Perlu Enggak Sih Ganti Ban Motor

Cara Mengendarai Motor Saat Musim Hujan

Lebih lanjut Jusri menjelaskan, pemotor harus menjaga putaran mesin saat permukaan jalan basah dengan menjaga rpm rendah di transmisi tinggi. Misalnya saat jalan kering menggunakan gigi 2, namun saat jalan basah gigi 3 yang digunakan. 

Berita Terkait
hitlog-analytic