Mulai Masuk Musim Hujan, Perlu Enggak Sih Ganti Ban Motor?
100kpj – Sejak beberapa hari terakhir, sebagian wilayah di Indonesia mulai dituruni hujan rintik-rintik. Meski belum terlalu deras, namun pengendara motor diminta tetap waspada. Sebab, jika kurang hati-hati, ada potensi kendaraan tergelincir lantaran permukaan jalan terlalu licin.
Pada kondisi seperti sekarang, komponen yang mesti diperhatikan ialah ban kendaraan. Lantas, saat musim hujan datang, perlukah kita mengganti ban lama dengan unit baru? Jawabannya: belum tentu.
Baca juga: Peneliti: Naik Motor Tanpa Masker Bisa Merusak Jaringan Otak
Disitat dari laman resmi Suzuki Indonesia, Kamis 15 Juli 2020, hal pertama yang harus kalian lakukan, adalah melihat batas aman pemakaian ban yang tertera pada Thread Wire Indicator atau TWI. Jika sudah sampai titik nol, itu tandanya ban sepeda motor sudah perlu diganti.
Titik TWI sendiri merupakan indikator apakah ulir pembuangan air dari ban masih bisa berfungsi maksimal atau tidak. Kalau memang fungsinya ternyata sudah tidak maksimal, tentu harus diganti. Namun ingat, proses penggantian tak boleh dilakukan asal.
Pemilik kendaraan disarankan menggunakan ukuran ban yang sama, atau jika ingin mendapat cengkeraman lebih, kalian bisa menambah ukuran sesuai kemampuan pelek sepeda motor. Selalu ingat untuk tidak mengganti ban dengan ukuran lebih kecil. Lebih baik kebesaran, ketimbang kekecilan, namun juga harus memperhitungkan lebar pelek.

Tips Pilih Oli Mesin Motor yang Asli Biar Gak Ketipu Pedagang Nakal

Mengerem Motor Ada Tekniknya Agar Terhindar dari Kecelakaan, Seperti Apa?

6 Hal Penting yang Wajib Didapatkan Motor Setelah Digunakan Mudik

Waktu Maksimal Mengendarai Motor saat Mudik Lebaran, Jangan Sok Kuat

Ternyata Ini Biang Kerok Busi Motor Retak dan Ruang Bakar Mesin Lebih Hitam

Jika Tak Mau Rusak, Cuci Langsung 7 Komponen Ini Usai Terkena Air Hujan

3 Cara Mudah Merawat Sistem Pengereman Sepeda Motor

Cara Prediksi Adanya Bahaya di Jalan Raya, Pengguna Motor Wajib Tahu Ini

Jangan Biarkan Velg Motor sampai Penyok, Sangat Fatal Akibatnya

Awas Tergelincir, Pengendara Motor Wajib Perhatikan Gaya Berkendara saat Hujan

Liburan Keluarga Jadi Menyenangkan, Pastikan Ada Fitur Ini di Mobil Sehingga Anak Tetap Aman

Gak Cuma Kinclong! Cara Rawat Vario 125 Ini Bikin Mesin Adem dan Awet Puluhan Tahun

Tips Mudah Atasi Motor Boros Busi dan BBM, Auto Irit dan Hemat Sob!

Kenali Perbedaan Kampas Ganda dan Kampas Rem Motor: Fungsi, Jenis, dan Masa Pakai!
