Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Aduh Yamaha Recall 78 Ribu Unit Motor, Termasuk Yamaha NMAX

Journalist Max Community touring kemerdekaan
Sumber :

Dalam laporannya, Yamaha mengatakan bahwa part reflektor belakang pada beberapa model seperti Yamaha NMAX, tidak memenuhi standar keselamatan. Selain NMAX, ada beberapa model lagi yang masuk kampanye ini seperti YZF-R25A, YZF-R3A, MT250, MT-25A, dan MT320.

Program recall reflektor belakang ini melibatkan sekitar 78.230 unit motor yang diproduksi mulai 6 Oktober 2014 hingga 1 April 2019.

Yamaha NMax.

 

Dijelaskan reflektor belakang dari model-model yang terkena recall tersebut memiliki permukaan yang tidak rata, karena cetakan yang tidak tepat saat proses pembuatan. Efeknya, pantulan cahaya dapat tersebar dan tidak fokus. Hal tersebut tidak sesuai dengan standar keselamatan (standar untuk reflektor belakang) di Jepang.

Untuk mengatasi hal itu, Yamaha bakal mengganti semua reflektor belakang yang cacat produksi itu dengan reflektor baru sesuai standar keselamatan. Penggantian part dilakukan secara gratis.

Baca juga:Pesaing Yamaha NMAX, Harganya Menarik dengan Tampilan Eropa Banget

Berita Terkait
hitlog-analytic