Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Gernma, Motor Skutik Asal China yang Bentuknya Mirip Scoopy

ARIIC Gernma 110
Sumber :

100kpj – Skutik yang dipamerkan oleh salah satu pabrikan roda dua asal Tiongkok di EICMA 2019 ini, memiliki penampilan yang mirip dengan Honda Scoopy, skutik tersebut bernama ARIIC Gernma 110 yang akan menambah banyak pilihan motor baru di kelas 110 cc.

Dilansir dari Greatbiker, secara fisik sektor depan ARIIC Gernma 110 terdapat LED headlight yang meruncing dipadu lampu sein LED di sudut bodi, serta memiliki spion bulat mirip Honda Scoopy dan cover setangnya juga didominasi garis tegas.

Selain sporty dan modern, ARIIC Gernma 110 terlihat elegan dengan jok berwarna merah maroon dipadu body hitam dan silver. Aksen merah juga terdapat di cover dek tengah. Sementara bagian belakang, kesan modern nan retro hadir karena penggunaan LED di stoplamp bulat dan lampu sein yang memanjang ke bawah. Cover knalpotnya mirip dengan Honda Scoopy.

ARIIC Gernma 110

urusan performa, skuter ini dibekali mesin berkapasitas 108,9 cc, berpendingin udara 4-tak. Mesin yang digendongnya bisa memberikan tenaga maksimum 6,5 daya kuda (KW) pada 7.500 rpm, dan torsi maksimum 8,5 Nm pada 6.000 rpm. Kecepatan tertingginya yakni 95 kilometer per jam.

Keunggulan dari ARIIC Gernma 110 ialah bobotnya yang cenderung ringan yakni hanya 96 kg. Tak hanya itu, skutik ini juga diklaim irit BBM dengan efisiensi konsumsi bahan bakar 45 km/liter. Skutik ini juga dibekali instrumen panel digital TFT dan sistem smartkey.

ARIIC Gernma 110
Berita Terkait
hitlog-analytic