Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Siap Meluncur, Pemesanan Kembaran Alphard dari Lexus Membludak

Lexus LM300h kembaran Toyota Alphard

100kpj – Untuk meramaikan pasar mobil Multi Purpose Vehicle kelas premium, Lexus memperkenalkan LM300h di Shanghai International Auto Show 2019. Lexus LM baru akan diproduksi dan dijual untuk pasar global, termasuk Indonesia di 2020.

Namun di Taiwan, MPV yang menggunakan platform Toyota Alphard tersebut sudah bisa dipesan secara massal. Chubu Lexus Automobile sebagai agen pemegang mereknya membuka keran pemesanan sejak diperkenalkan di Taipei Motor Show.

Melansir creative311.com, Jumat 3 Januari 2019, dalam beberapa hari jumlah pemesanan Lexus LM di Taiwan sudah menyentuh angka 700 unit. Artinya sudah mencapai jumlah unit yang dialokasikan Lexus untuk negara pecahan China tersebut.

Oleh sebab itu, Chubu Lexus sebagai produsen meminta kepada principal untuk menambah kuota 300 unit untuk tahun ini. Soal pilihan jantung pacu, Lexus LM di Taiwan hanya ditawarkan versi hybrid dengan mesin 2.500cc empat silinder.

Lexus LM300h kembaran Alphard

Tenaga yang dihasilkan dari penggabungan mesin pembakaran dengan motor listriknya mencapai 218 daya kuda dan torsi 409 Newton meter. Tenaga tersebut disalurkan melalui transmisi matik, dengan sistem penggerak empat roda aau E-Four.

MPV premium asal Negeri Sakura itu dijual dua varian. Untuk tipe Royal Lounge konfigurasi empat kursi dibanderol 18,6 juta Yen atau sekitar Rp2,3 miliar, dan tipe Executive Lounge yang ditanamkan tujuh kursi harganya lebih murah, yakni 13,8 juta Yen atau Rp1,7 miliar.

Berita Terkait
hitlog-analytic