Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Truk Mercedes-Benz yang Dijual di RI Bisa Disesuaikan Kemauan Konglomerat

Truk Mercedes-Benz si GIICOMVEC 2024
Sumber :

100kpj - PT Daimler Commercial Vehicles Indonesia (DCVI) sebagai produsen truk, dan bus Mercedes-Benz di Indonesia turut meramaikan ajang Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo, atau GIICOMVEC 2024 di JCC Senayan.

Untuk meramaikan pameran khusus kendaraan komersial yang berlangsung pada 7-10 Maret, sejumlah truk, dan bus barunya diperkenalkan dengan beberapa perubahan, termasuk kadar emisinya yang lebih ramah lingkungan.

Bus Mercedes-Benz

Khusus truk baru ada Mercedes-Benz Axor dan Actros. Mercedes-Benz Axor 2528 R M-Cab menawarkan kapasitas tangki bahan bakar yang besar, dan fitur-fitur untuk memantau efisiensi dalam mengemudi.

Sedangkan Mercedes-Benz Actros 2636 LS dilengkapi dengan fitur keamanan terlengkap bagi pengemudi, termasuk Active Brake Assist (ABA) 5, dan suspensi udara untuk poros belakang.

Spesifikasi truk berlogo the three pointed star itu disesuaikan untuk kebutuhan pasar, sehingga berbeda dari versi Eropa. Ada beberapa alasan hal itu dilakukan, meski tidak mengurangi keamanan, dan performanya.

Truck Bodybuilder DCVI, Hendro Sembodo mengatakan, kendaraan truk Axor dan Actros yang dijual di pasar dalam negeri didatangkan dari Jerman. Namun karena benua biru menjadi pasar terbesar, maka variannya lebih banyak.

Berita Terkait
hitlog-analytic