Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Kisah Didi Kempot Jual Motor Kesayangan karena Lagu Stasiun Balapan

Didi Kempot

"Dari situ dari naik sepeda motor ganti sepeda onthel," ungkapnya.

Karena menurutnya, momentum meledaknya lagu tersebut merupakan batu loncatannya untuk semakin dikenal di dunia musik Tanah Air. Hasil penjualan motor itu pun digunakannya untuk membuat album rekaman agar lebih banyak masyarakat bisa menikmati hasil karyanya.

"Buat album lagi. Kan tidak langsung booming. Kita harus buat master (rekaman) lagi, master lagi. Mencoba terus (Berkarya). Motor dijual buat album" tambahnya.

Soal sepeda motor, Didi Kempot juga mengungkapkan belum pernah naik motor gede atau moge. Sepanjang hibupnya Didi hanya memiliki motor kecil, mungkin yang dimaksud sekelas bebek atau skutik di bawah 250cc.

Baca Juga:
Didi Kempot Meninggal Dunia, Almarhum Belum Kesampean Naik Moge

Intip Garasi Arteria Dahlan yang Tuntut Najwa Shihab Minta Maaf ke DPR

“Saya motornya kecil, kalau naik moge ingin. Tapi perlu belajar, karena belum pernah mencoba tapi mungkin setelah ketemu rekan-rekan ini kayaknya ada ketertarikan,” ujarnya Didi Kempot di Yogyakarta, Minggu 6 Oktober 2019.

Meski tidak menyebutkan merek moge yang dimaksud, namun dia menyebut tidak terpaku dengan kapasitas mesin yang terlalu besar. Tapi kuda besi tersebut memiliki tongkrongan yang gagah dan unik.

Berita Terkait
hitlog-analytic