Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Resmi Meluncur, Intip Kecanggihan Motor Terbaru Yamaha ‘Pembunuh’ PCX

Yamaha Majesty
Sumber :

100kpj – Perusahaan roda dua asal Jepang, Yamaha, belum lama ini meluncurkan skuter matik bongsor terbaru yang bernama Majesty S 155. Kendati sudah punya NMAX, namun kehadiran motor itu sejatinya bertujuan untuk memperkuat pasar mereka di segmen tersebut.

Dalam beberapa tahun terakhir, persaingan pasar di segmen skutik bongsor memang sedang ketat-ketatnya. Sejauh ini, Yamaha tampil dominan melalui lini produknya di keluarga MAXI. Sebelum akhirnya, sang pesaing, Honda, menebar ancaman melalui produknya di kelas serupa.

Baca juga: Dijual Rp9 Jutaan, Intip Fitur dan Spesifikasi Trail 250cc Xcross

Demi menjaga konsumennya agar tidak berpindah ke merek sebelah, Yamaha kerap melakukan pembaruan terhadap skutik bongsornya. Bahkan, kehadiran generasi teranyar Majesty S digadang-gadang menjadi ‘peluru’ baru bagi pabrikan berlogo sayap mengepak itu untuk membunuh lawannya.

motor yamaha

Disitat dari laman Greatbiker, Selasa 24 Maret 2020, skutik terbaru Yamaha itu memiliki desain yang berfokus pada garis elegan. Lampu depannya dirancang tajam dan menyerupai mata yang sedang memicing. Sedang sepasang sein mungil tertanam ke dalam fairing yang membuatnya agak tersembunyi.

Uniknya, pada bagian depan, Majesty S sangat menyerupai PCX. Lihat saja permukaan depan yang merosot tajam hingga ke moncong, serta lekak liku yang menjorok layaknya sebuah jet ski. Namun demikian, pada bagian belakang, motor itu dibuat gemuk dengan dudukan yang agak meninggi.

Berita Terkait
hitlog-analytic