Diler Baru Harley-Davidson Siap Berdiri di Surabaya
100kpj – Harley-Davidson yang masuk pasar Indonesia statusnya impor utuh, alias CBU dari Thailand, bukan lagi dari Amerika Serikat. Sehingga secara harga lebih terjangkau, karena ongkos kirimnya lebih murah.
PT JLM Auto Indonesia yang berada di bawah naungan Indomobil Group, dan Inchcape merupakan produsen, atau distributor motor Harley-Davidson saat ini.
Untuk mengembangkan sayapnya, mereka terus menambah jaringan penjualan moge berlogo burung elang tersebut.
Terbaru mereka mengumumkan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) kerja sama dengan PT Plaza Auto Harmoni bagian dari Plaza Capital Group. Kolaborasi tersebut bertujuan untuk mendirikan diler Harley-Davidson ke-6 di Indonesia yang berlokasi di Surabaya, Jawa Timur.
President Director JLM Auto Indonesia, Gerry Kertowidjojo, mengatakan, perusahaan terus berkomitmen untuk memperluas jaringan diler, dan memberikan pengalaman berkendara yang otentik bagi para pengguna Harley-Davidson.
"Dengan bergabungnya PT Plaza Auto Harmoni bagian dari Plaza Capital Group sebagai mitra kami, kami semakin yakin akan dapat memenuhi kebutuhan para penggemar Harley-Davidson di Indonesia. Dengan jaringan dealer yang semakin luas, kami yakin dapat terus tumbuh dan berkembang di pasar otomotif Indonesia," ujar Gerry, dikutip, Kamis 12 September 2024.

Honda Bikin Mesin Motor Pakai Turbo, Siap Jadi Pesaing Kawasaki Ninja H2

Cara Komunitas Ducati di Indonesia Pilih Pemimpi

Harley-Davidson Edisi Terbatas Melantai di GIIAS 2024, Cuma Ada 15 Unit di Indonesia

Biaya Bikin SIM C1, Pemilik Yamaha XMAX Perlu Punya Gak?

Para Sultan Merapat, 5 Moge Baru Harley-Davidson Meluncur di Indonesia

Masih Ada Harapan Tesla Masuk RI, Luhut Binsar Pandjaitan Bilang Begini

Begini Jadinya saat Motor Harley-Davidson Dijual di Pusat Perbelanjaan

Gak Sampai 24 Jam Mobil Listrik Ini Dipesan 68 Ribu Unit, Bikin Tesla Ketar-ketir

Urgensi Pembelian Motor Listrik Sebesar Rp6,3 Miliar oleh Dishub DKI Dipertanyakan

Anggarkan Rp6,3 Miliar, Ini Spesifikasi Harley-Davidson LiveWire yang Mau Dibeli Dishub DKI

Punya Uang Rp30 Juta Pilih Yamaha Aerox Alpha atau Honda Vario 160

Pertama di Dunia Yamaha Aerox Baru Meluncur di RI, Pakai Teknologi NMAX Turbo

Besok Yamaha Aerox Baru Meluncur di Indonesia, Pakai Mesin NMAX Turbo?

Ini Harga Resmi Motor Listrik Honda CUV e: dan ICON e:, Tetap Saja Mahal!
