Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Lawan Berat Vespa Primavera Muncul, Harga Tak Jauh Beda

Peugeot Django hadir di BIMS 2019.
Sumber :

100kpj – Setelah mengenalkan Ludix 50cc beberapa waktu lalu, Peugeot tak menghentikan keran produksinya. Kali ini, di helatan yang sama, yakni Bangkok International Motor Show 2019, pabrikan asal Prancis itu mengenalkan skuter matik bergaya Vespa, yakni Django 150.

Skutik tersebut adalah varian terbaru dari edisi lama Django yang keluar tahun 2015. Sejak awal kemunculannya, motor ini digadang-gadang akan menjadi pesaing terdekat skutik Vespa. Mungil, ringkas, serta dominasi bodi cembung, membuat keduanya tampak serupa hingga sulit dibedakan.

Mengutip laman Greatbiker, Kamis 28 Maret 2019, agaknya kehadiran Django 150 membuat persaingan antar-dua pabrikan Eropa tersebut kian menyengit. Sebab, harga yang ditawarkan terbilang seimbang.

Melihat kapasitas mesin, Django 150 memiliki kemiripan dengan Vespa Primavera 150 i-Get. Keduanya dibekali mesin 150cc. Soal harga, dua produk kembar tersebut, dibanderol tak jauh berbeda, yakni Rp40,1 juta untuk Django 150, dan Rp40,5 juta untuk Primavera 150 i-Get.

Dalam satu tahun belakangan, Peugeot memang sedang gencar merambah pasar roda dua. Sebelum ini, mereka lebih dulu mengenalkan Metropolis 400i dan Ludix 50cc. Seluruhnya, diharapkan mampu mengangkat angka penjualan pabrikan berlogo singa menyakar tersebut.

(Laporan: Septian Farhan Nurhuda)

Berita Terkait
hitlog-analytic