100kpj – Usai ditalak oleh Kiwil, Rohimah akan menjalani sidang cerai di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Rohimah dan Kiwil akan menghadapi sidang putusan cerai di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Untuk itu keduanya harus menghadiri persidangan yang dijadwalkan pada hari ini, Rabu, 10 Maret 2021.
Sebagai wanita yang akan menyandang status janda, Rohimah mengaku dirinya harus menghemat biasa hidupnya. Untuk itu, saat menuju ke Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan, Rohimah memilih untuk mengendarai motornya seorang diri.
"Naik motor sendiri. Karena memang kendaraan aku punyanya motor, biar cepat aja karena kalau pake grab car satu dari Parung ke sini berapa duit ongkosnya. Sekarang gua kan calon janda benar-benar memperhitungkan keuangan," ungkap Rohimah dikutip dari IntipSeleb.
Selain itu Rohimah juga mengungkapkan jika mengendarai sepeda motor, maka dirinya akan terbebas dari resiko macet. "Selama masih bisa mengendarai motor yah aku naik motor," beber Rohimah.