Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Catat Nih, Jadwal Lengkap Contraflow Tol Cikampek di Libur Nataru

Tol Jakarta-Cikampek macet contraflow
Sumber :

100kpj – Pemerintah memperkirakan akan ada sekitar 107,6 juta pergerakan masyarakat selama periode libur Natal 2023 dan tahun baru 2024. Maka itu, rekayasa lalu lintas pun akan diberlakukan guna mengurai kepadatan arus kendaraan.

Salah satunya dengan sistem contraflow adalah rekayasa lalu lintas, yang dilakukan dengan memanfaatkan ruas jalan tol yang searah untuk dua arah. Rekayasa ini dilakukan dengan menutup jalur arah berlawanan dan mengalihkan kendaraan menuju jalur yang searah.

Tujuan penerapan sistem contraflow adalah untuk mengurangi kepadatan volume kendaraan pada ruas jalan tol yang menjadi jalur utama mudik dan balik. Dengan adanya contraflow, kendaraan dari arah yang berlawanan dapat saling bersimpangan di jalur yang sama.

Melansir dari Instagram @tmcpoldametro, Senin 25 Desember 2023, Selasa besok polisi akan memberlakukan sistem contraflow untuk mengurai kemacetan yang mungkin terjadi saat arus balik libur Natal di Tol Cikampek.

Contraflow di Jalan Tol Jakarta-Cikampek

Pemberlakuan sistem ini bersifat situasional, yakni akan diterapkan apabila kepadatan sudah mencapai titik tertentu dan diperlukan upaya penguraian. Adapun sistem contraflow bakal diterapkan mulai Selasa 26 Desember pukul 14.00 hingga 24.00 WIB, dari KM 87 di wilayah Subang hingga KM 47 yang berada di Karawang Barat.

Polri juga akan memberlakukan sistem contraflow untuk arus mudik libur Nataru tahap dua di ruas yang sama, yakni Jumat 29 Desember mulai 14.00 WIB hingga 24.00 WIB serta Sabtu 30 Desember pada 08.00 WIB sampai 24.00 WIB.

Berita Terkait
hitlog-analytic