Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Wuling Cortez Baru Meluncur, Lebih Canggih Harga Tetap Terjangkau

New Wuling Cortez
Sumber :

Sebelum resmi diluncurkan, 100kpj mendapatkan kesempatan ekslusif melihat langsung mobil MPV tersebut. Ubahan di interior mengkombinasikan bahan semi kulit dengan hitam metalik marble dari sebelumnya panel wood.

Head unitnya memiliki ukuran 10,25 inci model floating, dari sebelumnya hanya 8 inci. Dapat terhubung dengan smartphone, dan terintegrasi kamera parkir. Lalu jok pengemudi, dan penumpang depan bisa diatur secara elektrik.

Interior Wuling Cortez baru

Urusan jantung pacu, Cortez baru tetap mengandalkan mesin bensin 4 silinder 1.500cc turbo. Tenaga maksimalnya mencapai 140 dk, dan torsi 250 Nm, disalurkan melalui transmisi matik CVT, dan manual 6-percepatan ke roda depan.

Sementara teknologi keamanan yang dibenamkan terdiri dari pengereman ABS (anti-lock braking system), EBD (electronic brake distribution), Isofix, dual airbags, sabuk pengaman tiga titik, pengingat sabuk pengaman, anti theft system, hingga ESS (emergency stop signal).

Sebelumnya Wuling Cortez ditawarkan lima varian, harganya Rp217,500 juta, sampai Rp290,650 juta. Sudah termasuk subsidi PPnBM (Pajak Penjualan atas Barang Mewah) 100 persen yang diberikan internal.

Untuk model barunya, meski mendapatkan teknologi yang lebih canggih, harga jualnya tetap terjangkau. Melalui peluncuran virtual di channel Youtube Wuling Motor, mobil tersebut ditawarkan dua varian.

Berita Terkait
hitlog-analytic