Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Pembalap Cantik yang Jago Akrobat Ini Tewas Terlindas Motornya Sendiri

Pembalap tewas
Sumber :

100kpj – Pembalap motor wanita yang cantik Indiana Munoz mengalami kecelakaan fatal yang terjadi pada sesi pertama ajang balap motor Goias Superbike, Minggu 15 Maret 2020 kemarin di Brasil, membuat dirinya harus meregang nyawa di usia 29 tahun.

Selain jago balapan Munoz juga mahir dalam melakukan aksi akrobat di atas motor, beberapa postingannya di akun Instagram pribadinya memperlihatkan dia sedang melakukan aksi wheelie, baik dengan menggunakan supersport maupun atv.

Pembalap tewas

Di hari nahasnya Munoz berlaga di kelas 600cc, pembalap cantik asal Republik Dominika itu awalnya sempat berada di posisi kedua sebelum akhirnya ia kehilangan kendali sepeda motornya di tikungan yang disebut "Zero Curve".

Momen itu pula yang menyebabkan dirinya terjatuh, sebelum kemudian ditabrak oleh motornya sendiri dalam balapan yang digelar tertutup tanda penonton akibat pandemi virus corona COVID-19 itu.

Munoz pun langsung mendapatkan penanganan medis dan segera dievakuasi dengan ambulans ke ruma sakit setempat. Sayang, nyawanya sudah tak tertolong sesaat setelah insiden tragis itu.

Kejadian yang dialami oleh Munoz ternyata bukan yang pertama kali, karena ternyata sebelumnya Welles Lins de Carvalho Balbino juga meninggal dunia di rumah sakit karena cedera yang diderita selama kecelakaan di tikungan yang sama hanya pada 31 Agustus tahun lalu.              

Pembalap tewas

Makanya enggak heran jika kejadian tersebut menjadi perhatian bagi Sekretariat Olahraga Pemerintah Brasil, dalam pernyataan resmi yang dilansir dari The Sun Sekretariat Olahraga Brasil menyatakan bahwa pihaknya turut menyesalkan kematian Indy Munoz.

Selain itu pihak Sekretariat Olahraga Brasil ini juga menegaskan kembali, bahwa lintasan balap memiliki semua dokumen yang diperbarui dan mematuhi semua aturan keselamatan yang ditetapkan oleh organisasi yang mengelola balap motor dan semua balap motor, selain itu tetap harus waspada terhadap kualitas arena olahraga terutama yang berkaitan dengan keselamatan.

Dalam karir balapnya Munoz pernah meraih juara nasional di Brasil pada tahun 2013 dan 2014 yang diraihkan kala menggeber motor di kelask 1000cc, prestasi lainnya yang pernah diraih oleh Munoz adalah meraih posisi tiga Kawasaki Ninja 300 Cup dan Yamaha R3 Cup.

Baca juga: MotoGP Ditunda karena Corona, Pembalapnya Bisa Enggak Gajian Dong?

Berita Terkait
hitlog-analytic