Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Sang Ayah Ungkap Asal-usul Nomor 46 di Motor Rossi

Pembalap Monster Yamaha, Valentino Rossi
Sumber :

100kpj – Pembalap gaek Valentino Rossi sudah beberapa kali menyampaikan kepada publik soal sejarah nomor 46 di motornya. Angka itu dia gunakan karena juga pernah dipakai sang ayah Graziano Rossi saat balapan.

Untuk diketahui, ayah Rossi dahulu tercatat juga merupakan seorang pembalap motor Grand Prix. Graziano pernah mengunakan nomor 46 pada tahun 1979, saat memenangkan balapan pertamanya.

Namun bukan itu sepertinya yang menguatkan hati Rossi untuk menggunakan nomor 46 pada motor tungganganya. Seperti dikutip Tutto Motori Web, Jumat 19 April 2019, sang ayah menceritakan, juara dunia sebanyak sembilan kali, Rossi, sebenarnya terinspirasi pada seorang pembalap Jepang.

“Saya tidak selalu balapan dengan nomor motor 46. Orang-orang berpikir bahwa nomornya (Rossi) berasal dari sana. Sebenarnya, Valentino ketika masih kecil menonton balapan TV di malam hari yang dilangsungkan di Jepang dan ide itu muncul,” ucap Graziano.

Pembalap inspirasi Rossi, kata Graziano, cukup memukau perhatiannya kala itu. Sebab, pembalap tersebut start dari posisi paling belakang, namun bisa memenangkan balapan.

“Itu terjadi begitu ia melihat balapan di mana pembalap Jepang start dari posisi terakhir dan memenangkan perlombaan dan menggunakan nomor 46. Jadi dia memutuskan untuk menggunakannya. Fakta bahwa saya telah menggunakannya juga hanya sebuah kebetulan,” lanjut Graziano.

Graziano sendiri adalah pembalap yang beberapa kali mengubah nomor motornya. Nomor 46 bukanlah angka yang digunakan Graziano secara konsisten saat masih jadi pembalap dahulu.

Berita Terkait
hitlog-analytic