Marc Marquez Gabung ke Gresini Racing Usai Cerai dengan Honda
100kpj – Marc Marquez resmi mengumumkan perpisahannya dengan Honda pada Rabu 4 Oktober 2023. Marquez dan Honda sepakat untuk mengakhiri kontraknya setahun lebih cepat yakni setelah musim MotoGP 2023 berakhir.
Sejatinya kontrak Marquez dan Honda akan berakhir pada 2024 mendatang. Tetapi, pembalap berusia 30 tahun itu memilih untuk berpisah lebih cepat dengan pabrikan asal Jepang tersebut.
"Dengan sisa satu tahun dalam kontrak empat tahun antara HRC dan Marc Marquez, kedua belah pihak sepakat untuk mengakhiri kolaborasi mereka setelah selesainya musim Kejuaraan MotoGP 2023," bunyi pernyataan resmi HRC.
Baca Juga: Marc Marquez Akhirnya Resmi Berpisah dengan Honda Usai MotoGP 2023
Melansir dari berbagai sumber, Marquez akan bergabung dengan Gresini Racing pada musim depan. Walaupun hingga kini, belum ada pengumuman resmi dari Marquez dan juga tim satelit Ducati tersebut.
Kabarnya, Marquez hanya akan menjalin kontrak setahun saja di Gresini Racing. Sebab, dirinya menunggu jendela transfer untuk MotoGP 2025 hingga bisa leluasa memilih tim, sebab banyak pembalap yang kontraknya habis di 2024.

Aktif di Jagat Maya, Oli Sponsor Gresini Racing MotoGP Mendapatkan Ini

Jadwal Balapan MotoGP Valencia 2023 di Akhir Pekan Ini, Penentuan Gelar Juara Dunia

Usai Disponsori Pertamina, VR46 Racing Bakal Jadi Tim Satelit Yamaha di MotoGP

Skenario Pecco Bagnaia dan Jorge Martin untuk Kunci Juara Dunia MotoGP 2023

Selisih 21 Poin dari Jorge Martin Belum Bikin Tenang Pecco Bagnaia

Marc Marquez Jagain Jorge Martin, dan Gak Mau Recoki Pecco Bagnaia, Buat Apa?

Bos Michelin Tanggapi Tudingan Jorge Martin yang Diberi Ban Jelek di MotoGP Qatar 2023

Jorge Martin Merasa 'Disabotase' Ban Motornya hingga Gagal Pepet Bagnaia di Qatar

Usai Dipukul Aleix Espargaro, Morbidelli: Apa yang Bakal Dia Katakan pada Anaknya

5 Pembalap Tim Satelit yang Pernah Juara Dunia MotoGP, Menunggu Jorge Martin

Jadwal Balapan MotoGP Valencia 2023 di Akhir Pekan Ini, Penentuan Gelar Juara Dunia

Usai Disponsori Pertamina, VR46 Racing Bakal Jadi Tim Satelit Yamaha di MotoGP

Skenario Pecco Bagnaia dan Jorge Martin untuk Kunci Juara Dunia MotoGP 2023

Selisih 21 Poin dari Jorge Martin Belum Bikin Tenang Pecco Bagnaia
