Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Yamaha Bajak Alex Rins dari Honda untuk Gantikan Morbidelli di MotoGP 2024

Pembalap LCR Honda, Alex Rins
Sumber :

100kpj – Yamaha langsung bergerak cepat usai memastikan tak memperpanjang kontrak Franco Morbidelli. Pabrikan asal Jepang itu memilih membajak Alex Rins dari Honda untuk gantikan posisi Morbidelli di MotoGP 2024.

Rins yang di musim ini membela tim satelit LCR Honda akan bertandem dengan Fabio Quartaro di musim depan. Kepastian rekrut Rins disampaikan Yamaha usai mengumumkan berpisah dengan Morbidelli.

"Kami gembira Alex bergabung dengan Yamaha dan kami menyambutnya dengan hangat ke dalam bagian dari tim Yamaha MotoGP," ucap Bos Yamaha, Lin Jarvis dikutip 100KPJ dari situs MotoGP, Rabu 2 Agustus 2023.

Rins baru bergabung dengan LCR Honda musim ini setelah Suzuki meninggalkan MotoGP. Pada musim ini, Rins berhasil merebut kemenangan pada MotoGP Amerika Serikat.

Baca Juga: Franco Morbidelli Resmi Tinggalkan Yamaha Akhir Musim MotoGP 2023

Lin Jarvis menilai pembalap asal Spanyol tersebut merupakan aset berharga untuk Yamaha ke depannya. Mengingat pengalaman Rins di balapan MotoGP dan juga pernah memakai motor yang karakternya mirip dengan Yamaha YZR-M1.

Alex Rins di Sirkuit Mandalika. Foto: IG/@alexrins
Berita Terkait
hitlog-analytic