Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Bukan Motor atau Usia, Ini yang Sebabkan Rossi Tampil Bobrok di MotoGP

Valentino Rossi
Sumber :

100kpj – Pembalap Yamaha asal Italia, Valentino Rossi tampil bobrok sepanjang MotoGP musim lalu. Bahkan, Rossi menutup kompetisi di urutan ke-15 dengan koleksi 66 poin. Lantas, apa yang menjadi penyebabnya? Benarkah usia, atau kualitas motor yang disebut kurang memuaskan?

Legenda MotoGP, Carlos Checa mengatakan, bukan usia atau motor yang menjadi alasan utama Rossi gagal di musim lalu. Kedua faktor tersebut mungkin bisa menjadi pemicunya, namun ada hal lain yang lebih berdampak pada performanya, yakni hasrat atau keinginan yang terlalu berapi-api.

Baca juga: Valentino Rossi Bikin Nenek-nenek dan Ibu Rumah Tangga Suka MotoGP

Valentino Rossi

Checa menilai, sebelum balapan, Rossi terlalu ‘ngebet’ atau ngotot untuk menang. Maka, saat perlombaan, nafsunya tak bisa terkontrol. Sehingga, pembalap berjuluk The Doctor tersebut kerap mengalami masalah teknis, atau terjatuh.

"Menurut saya, dorongan untuk ingin menang atau meraih hasil baik itulah yang justru membuatnya melakukan beberapa kesalahan," ujar Carlos Checa, dikutip dari Motosan.es, Jumat 1 Januari 2021.

"Musim ini dia melakukan kesalahan dan mungkin dia akan memperbaikinya nanti," sambungnya.

Valentino Rossi

Bukan hanya itu, kata Checa, penampilan buruk Rossi sepanjang musim juga disebabkan nasibnya yang kurang baik. Salah satunya terpapar virus COVID-19 yang membuat dia harus absen selama dua seri. Buruknya lagi, usai kembali dari masa karantina, performa Rossi justru semakin buruk.

"Kemudian, nasib buruk akibat COVID-19 yang telah membuatnya absen dalam beberapa balapan juga menandai kiprah Valentino Rossi musim ini," kata Checa.

Diketahui, Rossi bakal memasuki usia 42 tahun pada Februari 2021 mendatang. Menariknya, dia mengaku bakal terus membalap sampai merasa tubuhnya tak sanggup lagi. Sedangkan di musim depan, Rossi sedianya membela Petronas Yamaha bersama anak didiknya, Franco Morbidelli.

Berita Terkait
hitlog-analytic