Bikin Geger, Motor Bebek Yamaha Edisi Valentino Rossi Laku Rp302 Juta

100kpj – Motor klasik memang harganya gelap di pasaran, apalagi bila kondisinya masih pabrikan alias orisinil maka bisa tinggi sekali. Seperti yang terjadi pada motor bebek Yamaha 125zr.
Yang menariknya adalah, motor Yamaha 125zr Go! ini adalah edisi pembalap MotoGP Valentino Rossi. Tak ayal bila harganya bisa tembus Rp302,3 juta.

Baca Juga: Sering Bertengkar dan Beda Visi Alasan Dovizioso Tinggalkan Ducati
Sengaja Pasang Harga Jual Tinggi
Motor ikonik tersebut dimiliki oleh Mohamad Azehar Mat Siam asal Kuala Lumpur, Malaysia. Seperti dikutip dari Harian Metro, dia memang sengaja menjual motornya dengan harga mahal, yakni RM 85 ribu.
Harga tersebut dipasangnya dengan harapa banyak peminatnya bakal mundur atas Yamaha 125zr Go!. Namun, ternyata ada orang yang berani membayarnya.
Dia adalah Nguyen Chuong asal Vietnam yang akhirnya menebus motor langka itu dengan Rp302,3 juta. Bahkan, dia sempat memberikan DP kepada Azehar.
"Saya sengaja memasang harga RM 85.000 agar orang seperti Chuong tidak membelinya. Namun tidak disangka, dia justru mengirimkan uang muka ke rekening saya sebanyak RM 30.000. Dia lalu datang ke rumah saya untuk melihat motor itu dan setuju membelinya, ia pun membayar sisanya sebesar RM 55.000," kata Mohamad Azehar.
Tak motor saja yang didapat oleh Chuong, namun juga dia menebus beberapa barang langka lainnya. Yakni, suku cadang original Yamaha 125zr Go! seperti ban dan bodi set, dengan harga RM 5.000 setara Rp17,8 juta.
Azehar sendiri mendapatkan motor tersebut usai dibelikan sang Ayah pada 2003. Sebab, dia merupakan penggemar berat Valentino Rossi, dan beli motor tersebut hanya seharga Rp23,6 juta saja.
"Sayang mau pakai motor itu. Jadi selama 17 tahun ini, motor itu hanya disimpan di dalam rumah," ujar pria berusia 29 tahun tersebut.
Ternyata, Mohamad Azehar memiliki banyak koleksi motor-motor jadul yang bernilai harganya. Seperti Yamaha RX-Z, tiga unit Yamaha 125zr, tiga unit Honda EX5, dan sebuah Honda C70.

Ternyata Ini Biang Suara Kasar di Mio Sporty, Kenali 3 Penyebab dan Solusinya, Sob!

Solusi Simpel Vega ZR Susah Hidup di Pagi Hari

Pilihan Oli Terbaik untuk Motor Harian dan Balap, Anti Ngempos di Kecepatan Tinggi!

Suara CVT Kasar? Ini Solusi Ampuh Bikin Yamaha Mio GT Kembali Halus!

Yamaha Mio Sporty Ngempos Saat Digas Pagi Hari, Jarum Skep Bikin Tarikan Langsung Mantap!

NMAX Gredek Gas Awal? Ini Rahasia Bikin Yamaha NMAX Anti Gredek Gas Awal dan Lebih Responsif!

Hati-hati, Bisa Bahaya! Ini Dampak Pengencangan Berlebihan pada Mur Pulley Belakang Yamaha Mio

Mio Sporty Mogok Total? Ini Dia Cara Ampuh Bikin Nyala Lagi ala Bengkel Handal!

Yamaha Mio Susah Nyala? Jangan Panik, Ini Dia Jurus Ampuhnya!

Panduan Rakit Piston dan Blok Motor 2 Tak Biar Motor Ngacir Lagi!

Perbedaan Pajak Progresif Motor dan Mobil, Yuk Simak Penjelasan Singkatnya!

Memahami Pajak Progresif Kendaraan Bermotor: Apa Itu dan Siapa yang Kena? Simak Penjelasannya

Wajib Tahu! Berikut Perbedaan Minyak Rem DOT 3, DOT 4, dan DOT 5 untuk Motor Anda

Motor Mogok Akibat Banjir? Simak Estimasi Biaya Turun Mesin yang Wajib Kamu Tahu!
