Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Menarik Nih, Lelang BeAT Rp480 Ribu dan NMax Cuma Rp11 Jutaan

Logo Honda BeAT
Sumber :

Nilai limit adalah batas terendah yang sudah ditentukan oleh pelelang, sehingga peserta tidak bisa menawar di bawah angka tersebut. Batas akhir penyerahan jaminan yakni Minggu 28 Juni, sedangkan acara lelang akan dimulai pada hari berikutnya pukul 10.00 WIB.

Nah, motor yang kedua adalah favorit masyarakat Indonesia juga. Yakni, motor NMax dari Yamaha dengan pelat nomor E 6282 II. Motor yang jadi idola selama bertahun-tahun ini merupakan rakitan 2015.

Artinya, kendaraan sudah dipakai selama 5 tahun. Nilai limit untuk motor ini adalah Rp11,7 juta, dengan jumlah uang jaminan sebesar Rp2,34 juta. Sama seperti Honda BeAT, Nmax ini bakal dilelang pada Senin 29 Juni 2020 pukul 10.00 WIB.

Baca Juga:
5 TERPOPULER: Koleksi Motor Jokowi hingga Xpander Kena Recall

Produsen Mobil Mewah Bentley Mulai Racik Motor, Desainnya Keren

Penasaran, Ke Mana Mobil Sedot Tinja Membuang Muatannya?

Sebagai informasi, harga Nmax rakitan 2015 saat ini ada di kisaran Rp16 juta hingga Rp17 jutaan. Sementara, Honda BeAT lansiran 2011-2012 ditawarkan oleh penjual dengan harga Rp6-7 jutaan.

Berita Terkait
hitlog-analytic